Bojan Hodak Menyesalkan Kekalahan PERSIB Melawan PSS Sleman

- 1 Mei 2024, 08:02 WIB
Pelatih PERSIB. Bojan Hodak mengawasi penampilan pemainnya pada laga kontra PSS Sleman di Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 April 2024
Pelatih PERSIB. Bojan Hodak mengawasi penampilan pemainnya pada laga kontra PSS Sleman di Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 April 2024 /persib.co.id/M. Jatnika Sadili//

GALAMEDIANEWS – Pertandingan terakhir regular series Liga 1 2023/2024 PERSIB harus mengakui keunggulan PSS Sleman.

Pelatih PERSIB, Bojan Hodak menyesalkan kekalahan 0-1 dari PSS Sleman pada pertandingan yang diadakan di Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 April 2024.

Kekalahan ini merupakan pertama bagi Maung Bandung setelah 12 pertandingan yang sudah dilakoni.

Pertandingan pekan ke-34 ini, PERSIB kalah akibat gol Ajak Chol Riak dari titik putih di menit 90+2

Baca Juga: Menuju Championship Series, Persib Menatap Kemenangan Terakhir Melawan PSS Sleman

Penalti terjadi setelah bek kiri Pangeran Biru, Zalnando melakukan pelanggaran terhadap Elvis Kamsoba di kotak terlarang.

"Pertandingan berjalan fifty fifty, tapi pada akhirnya kami membuat sebuah kesalahan yang seharusnya tidak terjadi. Ini bukan hasil yang bagus setelah banyak pertandingan dilalui," ujar Bojan pada konferensi pers setelah pertandingan usai.

Bojan meminta seluruh pemainnya fokus menjalani persiapan menatap pertandingan menghadapi Bali United di championships series.

Baca Juga: Pemain PERSIB Akan Tetap Berjuang Meraih Kemenangan Melawan PSS Sleman

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah