Lembaga Survei INSTRAT Sebut 3 Nama Ini  Punya Popularitas Tinggi Maju di Pilkada Kota Cimahi 2024, Siapa Saja

- 20 Mei 2024, 18:22 WIB
Direktur INSTRAT Adi Nugroho menyebut adanya tiga nama dengan popularitas tinggi yang bakal maju di Pilkada Kota Cimahi 2024
Direktur INSTRAT Adi Nugroho menyebut adanya tiga nama dengan popularitas tinggi yang bakal maju di Pilkada Kota Cimahi 2024 /GALAMEDIANEWS /Deni Supriatna/

 

GALAMEDIANEWS - Indonesia Strategi Institut (INSTRAT) membeberkan hasil survei sejumlah tokoh bakal calon Walikota Cimahi yang mempunyai tingkat popularitas tinggi menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kota Cimahi. 

Adapun hasil survei tersebut tercantum tiga nama dengan popularitas tinggi yang diantaranya, mantan Walikota Cimahi, Ngatiyana, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan dan pengusaha muda yakni Adhitia Yudistira. 

Direktur INSTRAT, Adi Nugroho mengatakan, pihaknya telah melakukan survei persepsi masyarakat jelang Pilkada serentak 2024 di Kota Cimahi pada tanggal 3-7 Mei 2024. 

Menurut Adi, jumlah sampel sebanyak 400 responden yang mewakili seluruh kelurahan di Kota Cimahi menggunakan metode wawancara face to face interview dan dengan Margin Of Error 4,85 persen. 

Baca Juga: Dua Kader Internal PAN Bersaing Maju di Pilkada Bandung Barat, DPP Bakal Restui ABR atau Faisal Haris? 

Bahkan, kata Adi, hasil survei menunjukkan beberapa hal menarik, bahwa telah muncul sedikit tokoh diprediksi akan menjadi kandidat terkuat yang akan meramaikan Pilkada Kota Cimahi 2024. 

"Ada 3 orang yang memiliki popularitas tinggi seusai hasil survei untuk Pilkada Kota Cimahi yang pertama adalah Sekda Kota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan memiliki popularitas 61 ,25 persen dan diposisi kedua, mantan Walikota Cimahi, Ngatiyana 60,25 persen. Sedangkan posisi ketiga pengusaha muda, Adhitia Yudisthira 40 persen," ujar Direktur INSTRAT Adi Nugroho pada Senin, 20 Mei 2024. 

Dijelaskan Adi, popularitas Ngatiyana menurun dalam rentang waktu sekitar 1,5 tahun kebelakang setelah habis jabatan sebagai Walikota Cimahi. Namun, berbeda dengan Sekda Kota Cimahi yang elektabilitasnya meningkat setelah menjabat sebagai Pj Walikota Cimahi. 

"Popularitas Dikdik naik setelah menjabat menjadi Pj Walikota Cimahi dan Ngatiyana justru menurun setelah selesai dari jabatan sebelumnya," ucapnya. 

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah