Jadwal Manchester City vs Bayern Munchen Quarter Final Liga Champion, Prediksi Pertandingan

- 11 April 2023, 18:24 WIB
Quarter Final Liga Champions akan berlangsung pada 12 April 2023, raksasa Inggris dan raksasa German akan bertemu antara Manchester City dan Bayern Munchen.
Quarter Final Liga Champions akan berlangsung pada 12 April 2023, raksasa Inggris dan raksasa German akan bertemu antara Manchester City dan Bayern Munchen. /

GALAMEDIANEWS – Gelaran Liga paling bergengsi kembali akan lanjut setelah libur cukup lama, Liga Champion 2022/2023 akan kembali dilanjutkan pada tanggal 12 April 2023 menemani akhir Ramadhan. Quarter Final mempertemukan raksasa Inggris Manchester City dan raksasa German Bayern Munchen.

Mulainya Quarter final Liga Champion diawali dengan pertandingan antara Benfica vs Inter Milan dan Manchester City vs Bayern Munchen pada leg pertama Rabu, 12 April 2023 pukul 02.00 WIB. Jadwal Manchester City vs Bayern Munchen berlangsung di maskas Man City dahulu pada leg pertama, leg kedua akan berlangsung pada tanggal 20 April 2023.

The Citizen punya modal baik dalam menghadap Bayern nanti, tim nya sedang dalam performa terbaik dengan melanjutkan rekor tak terkalahkan baik di kompetisi domestic maupun di Liga Champions.

Mancheste City mengalahkan RB Leipzig di babak 16 besar Liga Champions untuk maju ke babak Quarter final. Sedangkan Bayern berhasil mengalahkan PSG di babak 16 besar untuk maju ke Quarter Final Liga Champions.

Yang terbaru, raksasa Bundesliga tersebut akan memainkan pertandingan melawan Manchester City dengan status pelatih yang baru yaitu Thomas Tuchel yang sudah merayakan kemenangan pertamanya saat menghadapi Borussia Dortmund dengan skor 4-2 lanjutan Bundesliga. Namun Bayern Munchen harus rela tersingkir dari DFB-Bokal oleh SC Freiburg di perempat final.

 Baca Juga: Jadwal Manchester United vs Sevila Quarter Final Liga Eropa

Baca Juga: Jujutsu Kaisen Chapter 220: Tanggal dan Waktu Rilis, Hitung Mundur, Apa yang Diharapkan, dan Banyak Lagi

Sementara Manchester City berhasil membabad Southampton 1-4 di lanjutan Liga Inggris dan penyeran utama Erling Haland berhasil menyetak brace pada pertandingan tersebut.

Dilihat dari 5 pertemuan terakhir antara Manchester City vs Bayern Munchen, The Citizens diunggulkan dengan mendominasi kemenangan dalam 3 pertandingan sedangkan sisanya dimenangkan oleh Bayern Munchen.

Namun skuad Bayern Munchen akan mencuri poin penuh dalam pertandingan tersebut untuk lolos di Semifinal nanti.

Head to Head Manchester City vs Bayern Munchen

  • Bayern Munchen 0-1 Manchester City (24/7/2022)
  • Bayern Munchen 2-3 Manchester City (29/7/2018)
  • Bayern Munchen 1-0 Manchester City (21/11/2016)
  • Manchester City 3-2 Bayern Munchen (26/11/2014)
  • Bayern Munchen 1-0 Manchester City (18/9/2014)

The Citizens mendnimasi kemenangan dan cetakan gol kegawang Bayern Munchen, sementara Munchen hanya mampu menang tipis. Oleh karena itu, pertandingan keduanya akan sangat dinantikan siapa yang akan melaju ke babak semifinal.

Prediksi Susunan Pemain

Manchester City (3-2-4-1)

Enderson, Akanji, Dias, Ake, Stones, Rodri, Silva, De Bruyne, Gundogan, Grealish, Haaland.

Bayern Munchen (4-2-3-1)

Somer, Stanisic, Upamecano, De Ligjt, Davies, Goretzka, Kimmich, Coman, Muller, Musiala, Choupo-Moting.

Prediksi Skor

Galamedianews memprediksi skor pertandingan antara Manchester City vs Bayern Munchen leg pertama Liga Champions berakhir dengan kemenangan tipis Man City dengan skor 1-0.

Jadwal Quarter Final Liga Champions

Leg Pertama

Rabu, 12 April 2023 pukul 02.00 WIB:

  • Benfica vs Inter Milan
  • Manchester City vs Bayern Munchen

Kamis, 13 April 2023 pukul 02.00 WIB:

  • Real Madrid vs Chelsea
  • AC Milan vs Napoli

Leg Kedua

Rabu, 19 April 2023 pukul 02.00 WIB:

  • Napoli vs AC Milan
  • Chelsea vs Real Madrid

Kamis, 20 April 2023 pukul 02.00 WIB:

  • Inter Milan vs Benfica
  • Bayern Munchen vs Manchester City.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: manchestereveningnews.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah