Rekor Tidak Terkalahkan Bayer Leverkusen Terhenti di Final Liga Europa, Xabi Fokus ke Piala Jerman

- 23 Mei 2024, 09:16 WIB
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso langsung fokus ke Piala Jerman usai timnya takluk di final Liga Europa/instagram.com/@xabialonso_updates
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso langsung fokus ke Piala Jerman usai timnya takluk di final Liga Europa/instagram.com/@xabialonso_updates /

GALAMEDIANEWS - Bayer Leverkusen di bawah asuhan Xabi Alonso berhasil mecapai rekor 51 pertandingan tidak pernah kalah di semua kompetisi musim 2023-2024. Namun capaian itu tidak dapat diperpanjang lagi usai takluk atas Atalanta di final Liga Europa.

Dikutip dari laman Bundesliga, pertandingan antara Atalanta melawan Leverkusen berakhir dengan skor 3-0 di stadion Aviva, Irlandia, pada Kamis, 23 Mei 2024 dini hari waktu Indonesia. Ketiga gol tersebut dicetak oleh Ademola Lookman pada menit ke-12, ke-26, dan ke-75.

Anak asuh Xabi Alonso punya beberapa peluang dari Alex Grimaldo, Victor Boniface, Amine Adli, dan Patrik Schick. Akan tetapi tidak ada satu pun dari usaha mereka yang berhasil membobol gawang lawan.

Baca Juga: Prediksi Skor Liga Europa Bayer Leverkusen vs AS Roma, Berikut ini Head to head dan Prakiraan Line up!

Juara Bundesliga Jerman musim 2023-2024 itu tampaknya tidak akan berlarut terlalu lama dari kesedihan karena gagal juara Liga Europa. Karena pada akhir pekan ini, Florian Wirtz dan kolega harus mengakhiri satu laga puncak lagi yaitu Piala Jerman menghadapi Kaiserslautern.

“Kami harus memanfaatkan rasa sakit ini dengan cara yang baik untuk final berikutnya pada hari Sabtu. Hari ini mungkin kami tidak dapat menyelesaikannya (menjadi juara), kata Xabi Alonso (23 Mei 2024).

Baca Juga: Tampil Impresif bersama Bayer Leverkusen, MU Mulai Lakukan Pembicaraan dengan Perwakilan Jeremie Frimpong

Senada dengan sang pelatih, kapten Leverkusen, Jonathan Tah mengaku sudah waktunya ia dan rekan setimnya untuk membalas rasa kekecewaan atas hasil final tersebut dengan meraih gelar juara di final Piala Jerman.

Ia turut memotivasi rekan-rekannya untuk segera bangkit dan tidak terlalu lama meratapi kekalahan atas Atalanta. Mereka harus siap meraih hasil positif di laga berikutnya dan akan mencoba kembali masuk babak final zona Eropa di musim berikutnya.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Bundesliga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah