Isuzu Traga Blind Van Pilihan Tepat Para Pengusaha Indonesia

- 20 November 2021, 19:51 WIB
Vice President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia Jap Ernando Demily (tengah), saat foto bersama usai peluncuran Traga Blindvand di GIIAS 2021, Jakarta, belum lama ini.
Vice President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia Jap Ernando Demily (tengah), saat foto bersama usai peluncuran Traga Blindvand di GIIAS 2021, Jakarta, belum lama ini. /

Pada saat hari pertama peluncuran Traga BlindVan, kata Ernando, Astra Isuzu juga menyerahkan 1 unit Traga Blindvand pada DayTrans.

Sementara itu, Direktur PT DayTrans Andrianto Putera Tirtawisata menjelaskan bahwa, pemilihan Isuzu Traga Blindvan karena kendaraan ini memiliki banyak keunggulan. Hal itu, terutama dalam hal pengangkutan barang sehingga sangat menguntungkan bagi para pengusaha.

Baca Juga: Ditembak KKB Papua Saat Hendak Berbelanja, Seorang Anggota TNI Gugur dan Satu Lainnya Terluka

"Kita sengaja memilih Isuzu Traga Blindvan karena sesuai dengan strategi DayTrans Express yakni cargo berschedule. Kemudian Traga itu bagus karena muatan besar tetapi sedang," jelasnya.

Selain itu, pasalnya, pemilihan unit Traga Blindvan juga karena faktor safety di mana lebih aman dan nyaman. Faktor aftersales service juga menjadi pertimbangan karena untuk hal servis dan pelayanan lainnya punya kualitas terbaik.

"Kami percaya dengan Isuzu, yakni memilih Traga Blindvan untuk kebutuhan bisnis perusahaan, dengan pertimbangan lebih efektif dan efesien," pungkas Andrianto.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x