Harga tiket 7 Wisata Air Panas Dekat Bandung Terbaik, Cocok Buat Refreshing dan Relaksasi

- 15 Januari 2024, 21:45 WIB
Cibuni Rengganis Crater.
Cibuni Rengganis Crater. /Harga tiket 7 tempat wisata air panas dekat Bandung terbaik/

GALAMEDIANEWS - Berikut ini harga tiket 7 wisata air panas dekat Bandung terbaik yang cocok buat refreshing dan relaksasi buat kalian yang lelah setelah penat seminggu bekerja, pemandian air panas dekat kota Kembang dapat jadi solusinya.

Bandung memang tak pernah gagal dalam memberikan kenyamanan kepada siapa pun yang berkunjung ke sana, termasuk tempat wisata air panas yang bisa menjadi solusi tepat, selain objek alam gunung, bukit, atau kawah. 

Kebanyakan pemandian air panas Bandung berada di dataran tinggi, sehingga memiliki pemandangan alam indah sangat cocok buat refreshing dan relaksasi.

Ingin coba pengalaman ini? Simak Tujuh rekomendasi pemandian air panas dekat Bandung terbaik untuk refreshing dan relaksasi terbaik 

Harga Tiket 7 Tempat Wisata Air Panas Dekat Bandung Terbaik

1. Tempat Wisata Air Panas Maribaya

Menurut cerita, dulu ada seorang perempuan cantik bernama Maribaya. Sang ayah, Raksa Dinata, membuat sumber air panas dengan kandungan belerang untuk melindungi Maribaya dari para pemuda yang memperebutkan anaknya. Sejak 1835, Raksa Dinata aktif mengelola tempat ini. Hingga akhirnya, beliau meninggal dan mewariskan pemandian air panas tersebut kepada Maribaya.

Baca Juga: LEGENDARIS! 5 Tempat Wisata Kuliner di Bogor Ini Telah Berdiri Puluhan Tahun dan Tetap Ramai Pengunjung

Banyak orang percaya bahwa sumber air panas di Maribaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit. Daripada penasaran, kamu bisa langsung datang ke Kampung Cikondang, Lamajang, Pangalengan, Lembang, dan Harga tiket Rp75.000 – Rp150.000 per orang (tergantung jenis kolam). Tidak hanya kolam air panas, di sini kamu juga bisa menikmati fasilitas lain seperti restoran, kolam pancing, dan glamping tent.

2. Tempat Wisata Pemandian Air Panas Ciater

Buat orang Bandung dan luar Bandung, kolam pemandian yang satu ini pasti udah nggak asing lagi. Bisa dibilang bahwa Pemandian Air Panas Ciater adalah salah satu yang paling populer di Bandung.

Di sini, kamu tidak hanya akan menemukan pemandian air panas saja. Ada banyak fasilitas yang cocok untuk rekreasi bersama keluarga atau teman seperti outbound, trekking, kolam pancing, restoran, dan spa.

Alamat: Jl. Raya Ciater, Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Harga tiket masuk Rp20.000-80.000 (tergantung jenis kolam)

3. Cibuni Rengganis Crater

Tempat wisata pemandian air panas yang harus dikunjungi saat di Bandung adalah Kawah Rengganis Cibuni. Kawah ini terbentuk akibat letusan Gunung Sunda dan kini dijadikan sebagai tempat wisata yang menawarkan suasana serta pemandangan alami.

Dari kawah tersebut, terdapat kolam dengan air panas alami yang juga disebut Kolam Pemandian Air Panas Kawah Cibuni. Lokasinya yang berada di tengah perkebunan teh, membuat tempat pemandian air panas Bandung ini bisa memberikan kamu sensasi yang tenang dan menyejukkan. Harga tiket Rp15.000/orang. Alamat: Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40973

4. Tempat Wisata Pemandian Air Panas Saguling

Meski berada di kawasan perbukitan, ternyata kawasan Cipanas yang menjadi daerah gunung api purba ini dianugerahi Pemandian Air Panas Saguling lho, sobat tiket. 

Selain bisa berendam, sobat tiket bisa mengunjungi beberapa destinasi wisata terdekat seperti Curug Cipanas, Sanghyang Heuleut dan Sanghyang Kenit juga. Harga tiket masuk Rp15.000/orang. Alamat: Kp, Cipanas Desa, Rajamandala Kulon, Kec. Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40554 

Baca Juga: HARGA TIKET 7 Tempat Wisata di Bandung Serasa Liburan di Luar Negeri, Mirip Jepang Hingga Belanda

5. Pemandian Air Panas Cimanggu

Ingin berendam di air panas, tapi bingung menentukan waktu karena jadwal padat? Kamu bisa datang ke Pemandian Air Panas Cimanggu di Jalan Raya Ciwidey, karena tempat wisata ini buka hingga malam hari. Harga tiket Rp17.000 (weekday) atau Rp21.500 (weekend), kamu bisa menikmati sensasi relaksasi terbaik. Jika ingin suasana yang lebih tenang, pemandian air panas ini juga menyediakan tempat berendam VIP.

Destinasi wisata alam yang dikelilingi oleh pepohonan rindang ini cukup ramai dikunjungi oleh keluarga untuk refreshing. Pemandian air panas Bandung yang satu ini memiliki fasilitas berupa area permainan anak, taman kelinci, dan area outbound. Bagi yang ingin menghabiskan waktu lama di sini, kamu juga bisa menginap di cottage kawasan Pemandian Air Panas Cimanggu.

6. Sabda Alam Resort

Berjarak sekitar 30 km dari Kota Bandung, tepatnya di Kota Garut, kamu bisa menemukan pemandian air panas bernama Sabda Alam Resort. Lebih dari sebuah kolam pemandian air panas, Sabda Alam Resort Garut bisa disebut sebagai waterpark. Uniknya, air yang ada di waterpark ini memiliki suhu hangat, sehingga kamu tidak akan menggigil selama bermain air

Apabila sudah lelah berenang atau bermain air, kamu bisa beristirahat di salah satu bungalo yang telah disediakan di area tepi kolam. Namun, jika ingin mendapatkan privasi lebih, kamu bisa mencoba sauna air panas alami yang dikenal bagus untuk terapi kesehatan. Harga tiket Rp30.000 (weekday) atau Rp40.000 (weekend) untuk berendam sambil relaksasi di Sabda Alam Resort.

7. Pemandian Air Panas Walini

Masih berada di kawasan Ciwidey, kamu juga bisa relaksasi dengan cara menghangatkan diri di kolam Pemandian Air Panas Walini. Lokasinya berada setelah Taman Wisata Alam Cimanggu atau sebelum Situ Patenggang, tepatnya di tengah kebun teh milik PT Perkebunan Nusantara. Untuk berendam di sini, kamu harus bayar Rp20.000 per orang, juga biaya parkir Rp3.000 (motor) atau Rp5.000 (mobil).

Kolam air panas di Pemandian Air Panas Walini terbagi menjadi dua, yakni untuk orang dewasa dan anak-anak. Ada pula beberapa kolam air panas VIP bagi kamu yang menginginkan privasi lebih. Tidak hanya itu, pemandian air panas Bandung yang satu ini juga menyediakan berbagai fasilitas umum lain seperti warung makan, musala, dan berbagai wahana outbound.

Itulah harga tiket masuk 7 wisata air panas dekat Bandung terbaik, cocok buat refreshing dan relaksasi.***

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Traveloka Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah