8 Februari 2020: Wander Luiz dan Geoffrey Castillion Unjuk Kemampuan, Persib Habisi PSKC Kota Cimahi

- 8 Februari 2021, 20:18 WIB
Duet striker Persib, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion merayakan gol ke gawang PSKC Kota Cimahi pada pertandingan uji coba di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 8 Februari 2020.
Duet striker Persib, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion merayakan gol ke gawang PSKC Kota Cimahi pada pertandingan uji coba di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 8 Februari 2020. /persib.co.id

 

GALAMEDIA - Duet striker asing yang kemampuannya tengah dipantau Persib, Wander Luiz (Brasil) dan Geoffrey Castillion (Belanda) menunjukkan performa yang mengesankan pada uji tanding kontra PSKC Kota Cimahi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu, 8 Februari 2020.

Dalam pertandingan ini, brace Wander Luiz plus gol tambahan Castillion mengantarkan Persib meraih kemenangan atas klub tetangga kontestan Liga 2 tersebut.

Wander Luiz menjebol gawang PSKC pada menit 15 dan 72. Sedangkan Castillion melakukannya pada menit 25.

Baca Juga: Guru Honorer Wajib Tahu, Bocoran Tes dan Rincian Soal Ujian PPPK 2021 Terbaru agar Lolos Seleksi

Dalam pertandingan ini, pelarih Persib, Robert Alberts menurunkan starter I Made Wirawan; Nick Kuipers, Victor Chukwuekezie Igbonefo, Ardi Idrus, Zalnando, Fabiano Da Rosa Beltrame; Omid Nazari, Esteban Gabriel Vizcarra, Febri Hariyadi, serta duet penyerang Wander Luiz dan Geoffrey Castillion.

Memasuki babak kedua, Robert melakukan perubahan komposisi timnya. Pelatih asal Belanda itu memainkan Dhika Bayangkara, Ghozali Muharam Siregar, Beckham Putra Nugraha dan Zulham Malik Zamrun. ***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x