Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles akan Hadir Tahun Ini untuk Versi Nintendo Switch

10 Februari 2022, 13:59 WIB
Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles. /demonslayer-hinokami.sega.com /

 

GALAMEDIA - Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles akan segera dirilis pada pertengahan tahun 2022.

Game Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles ini akan dirilis secara global untuk Nintendo Switch.

Dilansir dari laman resmi Sega, Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles akan diluncurkan pada 10 Juni 2022.

Game Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles ini akan menawarkan permainan dengan konsep petualangan (arena fighter).

Baca Juga: Tanggapi Pengukuran Lahan Desa Wadas, Sudjiwo Tedjo: Ngukur Tanah Bawa Meteran, Jangan Bawa Polisi

Para pemain akan disajikan dengan petualangan Tanjiro menuntut balas atas kematian orang tuanya dan berusaha agar adiknya, Nezuko, yang sudah menjadi iblis dapat kembali menjadi manusia.

Selain itu, para pemain juga dapat menguji kemampuannya dalam arena pertarungan dengan berbagai pilihan karakter.

Game Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles ini menampilkan 18 pilihan karakter dengan berbagai kemampuan unik yang dimilikinya.

Uniknya, game ini diisi oleh pengisi suara dari animenya langsung.

Baca Juga: Merasa di Fitnah, Habib Abubakar Assegaf Pertanyakan Ilmu Pengetahuan Ayang Utriza Yakin

Hal ini tentunya memberikan pengalaman yang lebih seru bagi para pemainnya.

Game ini rencananya akan diluncurkan dalam dua versi, edisi standar dan edisi terbatas.

Game edisi terbatas mencakup kostum tambahan dan 16.000 Kimatsu points yang dapat digunakan untuk membuka karakter baru dalam mode versus.

Bagi Anda yang tidak sabar untuk bermain Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles ini, Sega sudah merilis untuk jenis konsol lainnya.

Jadi bagi Anda yang sudah memiliki PS4, PS5, XBOX ONE, dan XBOX Series sadah dapat menikmati petualangan Tanjiro dalam game Kimetsu no Yaiba-The Hinokami Chronicles ini.***

Editor: Dadang Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler