Taeil NCT Berhasil Bergabung Dengan Mark NCT di Viral Songs Spotify Korea Selatan

12 Maret 2022, 08:01 WIB
Taeil NCT Berhasil Bergabung Dengan Mark NCT di Viral Songs Spotify Korea Selatan /tangkap layar Instagram @nct127/

GALAMEDIA — OST drama Twenty-Five Twenty-One yang dinyanyikan oleh Taeil NCT telah dirilis pada 13 Februari 2022 lalu.

Taeil NCT diumumkan akan mengisi soundtrack drama Twenty-Five Twenty One ketika trailer drama tersebut telah dirilis.

Para fans pun dapat menebak jika suara yang terdapat dalam trailer tersebut merupakan suara dari salah satu member NCT yaitu Taeil NCT.

Dan pada akhirnya pihak produksi drama pun mengkonfirmasi jika drama Twenty-Five Twenty One dinyanyikan oleh idol bernama lengkap Moon Taeil.

Baca Juga: Bongkar Sendiri! Tiara Andini dan Alshad Ahmad Pacaran? Netizen Auto Patah Hati: Mamanya Selen...

Hal tersebut membuat para penggemar turut senang atas kabar kembalinya Taeil NCT dalam mengisi soundtrack.

Sebelumnya Taeil NCT telah menyanyikan berbagai soundtrack drama ternama.

Mulai dari drama School 2017, Radio Romance, dan juga Dokgo Rewind.

Bahkan sebelum melakukan debutnya, Taeil NCT telah mengisi soundtrack drama berjudul The Merchant: Gaekju 2015.

Memiliki suara emas membuat Taeil NCT dibanjiri tawaran untuk mengisi OST drama.

Saat Taeil NCT dikonfirmasi akan mengisi soundtrack drama yang dibintangi oleh Nam Joo Hyuk dan juga Kim Tae Ri. Nama Taeil NCT langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Baca Juga: Dokter Sunardi Tewas Ditembak, 3 Advokat Siap Beri Bantuan Hukum Gugat Densus 88

Selain soundtrack drama yang dinyanyikan oleh Taeil NCT, drama Twenty-Five Twenty-One juga dibintangi oleh aktor dan aktris ternama di Korea Selatan sehingga drama ini menjadi drama yang ditunggu-tunggu.

Drama ini telah tayang sehari sebelum rilisnya ost yang dinyanyikan oleh NCT yaitu pada tanggal 12 Februari 2022 lalu.

OST yang dinyanyikan oleh Taeil NCT sukses meraih prestasi dengan berhasil bergabung dengan Mark NCT di platform musik Spotify.

Taeil NCT tergabung ke dalam kategori Viral Songs di Spotify Korea bersama artis SM Entertainment lainnya yaitu Aespa dan GOT the Beat.

Baca Juga: Jelang Ramadhan! Berikut Resep dan Cara Membuat Sop Iga Sapi, Cocok Untuk Menu Buka Puasa

Tidak hanya di Spotify Korea Selatan, OST Starlight yang dinyanyikan oleh Taeil NCT pun berhasil memasuki kategori yang sama yaitu Viral Songs dengan posisi nomor 1 di platform musik negara Filipina dan Jepang.***

Editor: Brilliant Awal

Tags

Terkini

Terpopuler