Resepsi Pernikahan Joy Tobing dan Cahyo Permono, Dibalut Adat Jawa dan Serangkaian Upacara Pedang Pora

- 1 November 2021, 09:34 WIB
Joy Tobing dengan riasan adat jawa/Instagram
Joy Tobing dengan riasan adat jawa/Instagram /

GALAMEDIA – Usai resmi menikah pada 25 September lalu, Joy Tobing dan Cahyo Permono gelar resepsi pernikahan di kawasan Jakarta Selatan, Minggu 31 Oktober 2021.

Momen-momen resepsi pernikahannya dibagikan oleh Joy Tobing di instagram stories miliknya. Berlangsung meriah, pernikahan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat ini dihadiri sejumlah seleb Tanah Air. Di momen resepsi, Joy Tobing tampil dibalut busana adat Jawa.

Pemilik nama lengkap Joy Destiny Tiurma Tobing kenakan kebaya bernuansa hijau lengkap dengan paes. Sang suami, Cahyo Permono juga tampil dengan busana warna senada.

Baca Juga: Keren! Presiden Jokowi Dipuji Pangeran Charles Atas Berhasilnya Jokowi Selamatkan Alam Indonesia

Resmi jadi istri tentara, resepsi pernikahannya dengan Cahyo Permono dihiasi upacara pedang pora yaitu perayaan pernikahan untuk anggota TNI. Dalam rangkaian acara tesebut, Joy Tobing diberikan seragam Persit.

Sebelum menggelar resepsi pernikahan tadi malam, pasangan ini telah lebih dulu menggelar acara pemberian gelar Marga Purba untuk Cahyo Permono, Jumat 29 oktober 2021.

Baca Juga: Yuk Segera Daftar, Lomba Cipta Komik Online Silih Tulungan Kembali Digelar

Sebelum pemberian gelar, Cahyo Permono mengabadikan momen berpose bersama sang istri yang kemudian dibagikan di akun instagramnya. Keduanya tampil dengan balutan busana adat Batak bernuansa merah.

“Off We go!,” tulis Cahyo Permono melengkapi caption. ***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x