Beredar Kabar Cita Citata Meninggal Dunia, Benarkah ? Berikut Faktanya

- 19 Januari 2022, 18:25 WIB
Cita Citata/instagram/citacitata
Cita Citata/instagram/citacitata /

GALAMEDIA–  Beredar kabar jika Cita Citata pelantun ‘aku mah apa atuh’ meninggal dunia, karena sudah lama tidak muncul ke layar kaca.

Kabar tersebut menjadi viral karena unggah video dari kanal YouTube Lingkar Gosip membagikan video dan mengklaim jika Cita Citata meninggal dunia pada 22 Desember 2021.

Video Cita Citata meninggal tersebut sudah ditonton 59 ribu kali oleh warganet, banyak yang mempertanyakan kebenaran kabarnya.

Baca Juga: VIRAL! Lawakan Receh Istri Sopir Truk saat Masuk ke Mobil di TikTok Auto Bikin Bengek Warganet

Pada video tersebut terlihat penyanyi dangdut tersebut sedang terbaring di rumah sakit, ditambah lagi akun tersebut menuliskan kalimat innalillahi yang membuat warganet salah fokus.

“INNALILAHI: kabar duka, lama tak muncul dilayar kaca, Cita Citata, meninggal dunia,” narasi dalam thumbnail video tersebut.

Berdasarkan keterangan Turnbackhoax Indonesia, isu mengenai Cita Citata yang meninggal itu adalah hoax alias berita bohong.

Baca Juga: Kejari Muara Enim Terbaik II Penanganan Perkara Tipikor se-Wilayah Kejati Sumatera Selatan

Sebab tidak ada informasi yang valid mengenai kabar tersebut, baik pihak keluarga maupun media tidak mendengar kabar jika wanita 27 tahun itu meninggal.

Pasalnya akun Instagram pribadi milik pelantun dangdut tersebut juga masih aktif, bahkan baru-baru ini ia mengunggah kegiatannya saat sedang berada di  acara crazy rich Pondok Indah Finto Fabulous.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x