Hari Ini 8 Tahun Lalu: Invasi Gangnam Style 'Mengguncang' dan 'Mengambil Alih' Dunia

- 15 Juli 2020, 11:36 WIB
Gangnam Style. (YouTube)
Gangnam Style. (YouTube) /

GALAMEDIA - Hari ini, tepat 8 tahun yang lalu, dunia dihebohkan dengan munculnya lagu Gangnam Syle, single K-pop yang dinyanyikan oleh Psy.

Begitu dirilis, Gangnam Style yang dipuji karena ritme dan tariannya yang unik dan menarik, langsung memuncaki tangga lagu Korea Selatan, Gaon Chart.

Gangnam Style juga menjadi video K-pop yang paling banyak ditonton di YouTube. Meski pada awalnya, lagu ini hanya dinikmati oleh para penggemar K-pop.

Baca Juga: Remehkan Kasus George Floyd, Trump: Lebih Banyak Orang Kulit Putih Terbunuh oleh Polisi AS

Mereka kemudian menyebarkannya di situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter. Tidak lama kemudian, pengguna internet di luar komunitas K-Pop mulai mengetahui lagu ini. Bahkan, selebritis-selebritis internasional juga ikut-ikutan "mengetweet" tentang Gangnam Style, yang memicu efek bola salju.

Invasi Gangnam Style pun berhasil "mengguncang" dunia. Menjelang akhir Juli, lagu ini sukses menjadi hit di seluruh dunia dan media-media internasional mulai memperhatikan hal itu.

Pada tanggal 4 Agustus, The Los Angeles Times menulis bahwa popularitas "Gangnam Style" tak terbendung dan telah "mengambil alih" dunia.

Baca Juga: Tahun 2030, Samsung Komersialisasi Layanan 6G

Kemudian pada minggu terakhir Agustus, majalah Billboard melaporkan bahwa posisi lagu ini naik delapan peringkat dalam tangga lagu Billboard Social 50, mengalahkan Taylor Swift yang sebelumnya menempati posisi jawara.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x