Peristiwa 23 Desember, Komedian Aom Kusman Meninggal Dunia, Pesawat Jet Tabrak Pegunungan di Maroko

22 Desember 2021, 21:17 WIB
Foto ilustrasi pesawat jet. /Pixabay/Kim Hunter

GALAMEDIA - Di berbagai belahan dunia, banyak peristiwa penting terjadi pada tanggal 23 Desember, dari tahun ke tahun.

Tak sedikit dari peristiwa itu menjadi catatan sejarah penting bagi perjalanan hidup manusia.

Di antaranya komedian asal Jawa Barat Aom Kusman meninggal dunia hingga peristiwa jatuhnya pesawat di Maroko yang menewaskan sebanyak 106 penumpang.

Berikut sejumlah peristiwa penting di tanggal 23 Desember, yang dirangkum Galamedia dari berbagai sumber:

Baca Juga: Sejarah Gunung Anak Krakatau yang Sempat Meletus 2018 dan Timbulkan Tsunami di Banten-Lampung

1909
Albert I dari Belgia menjadi Raja. Ia memerintah dari tahun 1909 sampai 1934.

Raja Albert tewas dalam kecelakaan gunung di Belgia timur pada tahun 1934, pada usia 58, dan ia digantikan oleh putranya Leopold.

1933
Lahirnya Akihito, Kaisar Jepang ke-125 dan berkuasa pada 1989 - 2019. Masa kekuasaannya dinamakan dengan zaman Heisei (平成) yang dimaknai dengan "mencapai perdamaian" atau "perdamaian di mana pun."

Pada masa kekuasaannya, Akihito berusaha mencitrakan keluarga kaisar dekat dengan masyarakat, seperti pidatonya melalui siaran televisi dan mengunjungi korban bencana.

Pada 30 April 2019, Akihito secara resmi turun takhta, menjadikannya sebagai kaisar pertama yang melakukan hal tersebut sejak 200 tahun terakhir dalam sejarah Jepang.

Baca Juga: 5 Negara Paling Korup di Asia, Kaget Indonesia Ternyata Menempati Posisi Ini!

Takhta selanjutnya diwariskan kepada Naruhito. Setelah turun takhta, Akihito menerima gelar Purna-Kaisar/Kaisar Emeritus.

1973
Sebuah pesawat jet Sobelair Caravelle yang mengangkut penumpang menabrak pegunungan di daerah Maroko akibat cuara buruk pada 23 Desember 1973.

Pesawat itu dalam penerbangan dari Le Bourget di Paris ke Casablanca melalui Tangier.

Dalam peristiwa itu, sebanyak 106 orang dinyatakan meninggal dunia. Sobelair sendiri merupakan maskapai penerbangan sewaan Belgia tertua.

Pemerintah setempat melaporkan, pesawat jet bermesin ganda Caravelle buatan Prancis itu jatuh di pegunungan Rif dekat pantai Mediterania.

Baca Juga: Saat Ridwan Kamil Memasak Jengkol Berbekal Resep dari Buku Bung Karno

Puing-puing pesawat berserakan ratusan meter di puncak gunung setinggi 2.456 meter di atas permukaan laut. Petugas penyelamat menemukan mayat yang hangus di reruntuhan dan mengatakan pesawat itu tampaknya meledak akibat benturan.

Otoritas setempat menyatakan, sebanyak 99 penumpang merupakan warga Maroko yang bekerja atau pelajar yang pulang dari Prancis.

1979
Pada 23 Desember 1979, unit militer Uni Soviet disebut-sebut berhasil menduduki Ibu Kota Afganistan, Kabul. Sebelum 23 Desember, pasukan militer Uni Soviet melakukan invasi ke Afganistan.

Agresi militer ini dilakukan dalam rangka dukungan Uni Soviet ke kubu Partai Demokrasi Rakyat Afganistan. Perang Uni Soviet-Afganistan aendiri meletus pada 23 Desember 1979.

Perang terjadi karena Uni Soviet ingin mengalahkan pasukan mujahidin Afganistan yang ingin menggulingkan pemerintahan berpaham Marxis-Lenin di Afganistan.

Invasi itu lantas memicu Perang Uni Soviet-Afganistan yang berlangsung selama lebih dari sembilan tahun.

Baca Juga: Hari Ini Densus 88 Ciduk 2 Terduga Teroris Jaringan JAD

2011
Komedian, pembaca acara senior asal Jawa Barat, Aom Kusman meninggal dunia di usia 65 tahun pada 23 Desember 2011.

Ia menderita komplikasi diabetes. Almarhum menghembuskan napas terakhir pada pukul 04.30 WIB setelah sempat dirawat di RS Muhamadiyah Bandung dan RS Immanuel Bandung dan dimakamkan di pemakaman keluarga di Cimaragas Garut.

Semasa hidupnya, ia pernah bergabung dalam grup lawak tahun 1970-an dan 1980-an, De'Kabayan, bersama Kang Ibing, Ujang, Sofyan Hargono dan Suryana Fatah (atau lebih dikenal dengan nama Babah Holiang).

2012
Grup JKT48 Tim J terbentuk pada pengumuman JKT48 1st Anniversary di Senayan, Jakarta Selatan. Kapten dari Tim J adalah Devi Kinal Putri.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler