Daya Tarik Indonesia di Mata Dunia, Negeri yang Memiliki Banyak Potensi

5 Januari 2023, 19:44 WIB
Indonesia negeri yang Indah dan sepatutnya kita banggakan dan buat maju./pikiran-rakyat.com /

GALAMEDIANEWS – Indonesia adalah negara kepulauan di kawasan Asia Tenggara yang memiliki lokasi yang strategis, kekayaan alam yang melimpah, kebudayaan, adat Istiadat, bahasa, suku yang beraneka ragam, toleransi beragama.

Indonesia mempunyai banyak keunggulan yang tidak dimiliki oleh negara lainnya.

Maka dari itu kenapa banyak negara lain yang tertarik datang ke Indonesia, bahkan pada zaman dahulu pun banyak penjajah yang ingin menguasai Indonesia.

Baca Juga: Persib vs Persija Terancam Terusir? GBLA Disiapkan untuk Piala Dunia U20

Indonesia memiliki banyak sekali rempah-rempah dan merupakan komoditas perdagangan utama dunia.

Hal ini pula didukung oleh kondisi alam Indonesia yang membuat rempah-rempah dapat dengan mudah tumbuh subur dan berkembang.

Indonesia diyakini akan menjadi sebuah pusat perdagangan dunia melihat letak yang strategis dalam segi apapun.

Bahan baku Industri yang banyak dicari dan dibutuhkan negara-negara luar terdapat di Indonesia.

Indonesia memiliki banyak pulau-pulau indah, tempat-tempat indah, surga bagi para pecinta satwa, flora dan fauna.

Baca Juga: Bacaan Surat Al Kahfi Ayat 1-15 Lengkap dengan Arti dan Keutamaannya

Indonesia sering kali banyak menjadi inspirasi film oleh sutradara terkenal luar negeri.

Beberapa daerah di Indonesia pun masih tetap menerapkan sistem gotong royong dalam hal pembangunan sebuah desa, kebersihan, maupun membuat suatu aliran penampungan air dll.

Lahir dan tumbuh di negara Indonesia, mungkin kalian terbiasa akan keanekaragaman yang ada di negeri ini.

Banyak orang bangga akan negeri ini dan mungkin ada juga yang tidak.

Tapi ketika kalian tidak bangga akan negeri ini dan tidak mempertahankannya serta membuat maju, bisa jadi suatu saat negeri yang indah ini bisa dikuasai oleh negara lain.

Karena sejatinya Indonesia mempunyai banyak daya tarik yang membuat seseorang terpikat, dan jika kalian lihat banyak orang luar negeri yang menetap di Indonesia, bahkan menikah dengan orang asli pribumi.

Baca Juga: MASJID AL JABBAR Bakal Dijaga Super Ketat! Puluhan Petugas Diturunkan Antisipasi Pengunjung 'Nakal'

Mereka mengagumi keindahan, budaya, adat istiadat, keramah tamahan, bahasa yang baik, sikap gotong royong dan hal lainnya, yang di negara mereka tidak miliki.

Bahkan banyak sekali orang luar negeri yang hidupnya menderita, dapat tekanan berat, dipaksa bekerja mungkin tanpa upah, kelaparan di negaranya, korban perang yang dimana hidupnya tidak damai dan aman.

Kita juga patut bersyukur bisa hidup di negeri ini dengan aman, damai sentausa, tinggal bagaimana kita menyikapi hal yang ada di Indonesia, dan bersama-sama memajukan negeri Indonesia ini.

Seperti filosofi atau semboyan bangsa Indonesia ini yaitu “Bhinneka Tunggal Ika yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua”.

Itulah beberapa daya tarik Indonesia dimata dunia, yang tanpa kalian sadari negara ini memiliki banyak sekali potensi dan hal baik kedepannya***

Editor: Usman Alwasim

Tags

Terkini

Terpopuler