Atasi Diabetes dengan Obat Alami yang Dibuat dari Tanaman Herbal Berikut Ini

12 Februari 2023, 21:06 WIB
Ginseng, Tanaman Herbal untuk Obat Alami Bantu Diabetes. /Pixabay @whaltns17/

GALAMEDIANEWS – Penyakit diabetes bisa diatasi dengan memanfaatkan obat alami yang dibuat dari beberapa jenis tanaman herbal yang bisa didapat dengan mudah di sekitar kita.

Beberapa obat alami yang dibuat dari tanaman herbal untuk penderita diabetes pada dasarnya tidak dapat memberikan efek secara instan, melainkan butuh waktu yang cukup lama.

Berbagai tanaman herbal di sekitar bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk membantu penderita diabetes dan ini masih banyak diminati oleh kebanyakan orang.

Adapun beberapa tanaman herbal yang bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk membantu penderita diabetes dalam menurunkan kadar gula darah adalah sebagaimana dilansir galamedianews dari mayoclinic.

  1. Ginseng

Ginseng merupakan jenis tanaman yang dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah kesehatan termasuk juga mengatasi keluhan diabetes.

Ginseng kaya akan kandungan alami yang dapat membantu melancarkan penyerapan glukosa dalam tubuh sehingga mencegah kenaikan kadar gula darah secara tiba-tiba.

Baca Juga: Nonton Anime One Piece Episode 1051 Sub Indo Resmi: Dapatkan Link Nontonnya di Sini

  1. Kunyit

Sejak dahulu, kunyit telah dikenal sebagai obat tradisional yang mampu membantu dalam mengatasi berbagai masalah kesehatan dan salah satunya adalah diabetes.

Kunyit kaya akan kandungan antioksidan yang mana kandungan ini mampu berperan dalam membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh dan mencegah terjadinya komplikasi yang mungkin terjadi akibat kenaikan kadar gula darah secara drastis.

  1. Jahe

Selain kunyit, rempah jahe juga menjadi bahan alami selanjutnya yang bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Selain itu, jahe juga mampu membantu mencegah peradangan dalam tubuh yang bisa menyebabkan terjadinya komplikasi akibat diabetes mulai dari bagian mata hingga penyakit jantung.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Besok 13 Februari 2023: Sepertinya Akan Menjadi Hari Baik Untukmu

  1. Kayu Manis

Jenis obat alami selanjutnya yang bisa dimanfaatkan sebagai obat diabetes adalah kayu manis yang mana dipercaya menurunkan risiko resistensi insulin, menurunkan kadar gula darah setelah makan, serta melawan peradangan karena dapat meningkatkan metabolisme glukosa.

Selain itu, kayu manis juga mampu menekan risiko terjadinya komplikasi diabetes yang berhubungan dengan hipertensi dan penyakit jantung.

  1. Jintan Hitam

Jintan hitam juga mampu membantu mengatasi masalah penyakit diabetes. Jintan hitam atau biasa dikenal dengan nama habbatussauda ini mampu membantu dalam melawan peradangan yang terjadi di dalam tubuh, menurunkan kadar lemak darah, serta menjaga kesehatan jantung dan hati.

Kandungan antioksidan thymoquinone yang ada pada habbatussauda bisa dimanfaatkan sebagai obat untuk membantu mengontrol gula darah. Selain itu, kandungan antioksidan tersebut juga dapat membantu memperbaiki produksi sekresi insulin.

Baca Juga: Kenali Korupsi Perdagangan Pengaruh, Banyak Terjadi Namun Sulit Dibuktikan, Mengancam Ekonomi dan Politik

  1. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan salah satu jenis tanaman yang biasa dimanfaatkan sebagai bahan kecantikan seperti untuk kesehatan kulit dan rambut.

Selain itu, tanaman herbal ini ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk membantu mengatasi masalah diabetes.  

Dengan kandungan lektin, mannans, dan antrakuinon yang ada pada daun lidah buaya, daun ini dipercaya mampu meringankan luka yang dialami penderita diabetes dengan cara meredakan pembengkakan dan mempercepat proses penyembuhan akibat komplikasi diabetes.

  1. Bawang Merah

Bawang juga menjadi obat alami selanjutnya yang bisa dimanfaatkan untuk menstabilkan kadar gula darah. Selain itu, bawang merah juga memiliki kemampuan dalam meningkatkan kadar insulin serta membantu proses penurunan kadar gula darah. 

Itulah beberapa tanaman herbal yang bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk membantu penderita diabetes dalam menjaga dan menurunkan kadar gula darah sehingga mampu mengurangi risiko munculnya penyakit penyerta lainnya. *** 

Editor: Shiddik Zaenudin

Sumber: Mayo Clinic

Tags

Terkini

Terpopuler