Resep Membuat Brownies Puding yang Bikin Ketagihan

18 Juli 2023, 14:54 WIB
Brownies puding yang lezat /Youtube Dapur Mamike/

GALAMEDIANEWS - Kreasi makanan kini semakin beraneka ragam. Jika biasanya kita hanya mengenal brownies coklat biasa, sekarang kita bisa mengkreasikannya menjadi brownies puding.

Brownies puding ini sangat nyoklat dan bisa membuat kamu ketagihan. Brownies puding merupakan dessert unik yang memadukan antara roti tawar dengan agar-agar.

Bahan yang harus disiapkannya pun sangat mudah ditemui, yakni:

  • 3 lembar roti tawar 
  • 500 ml susu cair plain
  • 50 gr dark cokelat
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 70 gr gula pasir
  • 1 sdm coklat bubuk

Langkah membuatnya adalah sebagai berikut:

 

Baca Juga: Resep Brownies Kukus Cream Cheese, Rasanya Lembut Dan Lumer

  1. Buang pinggiran roti tawar, kemudian potong-potong membentuk dadu.
  2. Blender potongan roti tawar tersebut dengan menambah 100 ml susu cair.
  3. Cincang dark cokelat.
  4. Masukkan adonan yang sudah diblender ke dalam pan.
  5. Tambahkan dark cokelat yang sudah dicincang, agar-agar plain, gula pasir, dan coklat bubuk. 
  6. Siram adonan tersebut dengan menambahkan susu cair. Aduk hingga meletup-letup dan mengental dalam api sedang.
  7. Setelah itu, angkat dan masukkan ke dalam cetakan puding.
  8. Dinginkan lalu masukkan ke dalam lemari es agar lebih nikmat
  9. Tunggu hingga dingin, lalu keluarkan brownies puding dalam cetakan dan taburi atasnya dengan bubuk coklat.
  10. Brownies puding sudah siap disajikan.

Itulah resep membuat brownies puding yang bisa membuat kita ketagihan karena rasanya yang lezat dan nyoklat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Tiktok @goodmoodyey

Tags

Terkini

Terpopuler