4 Warna Sinar Lampu Penerangan Rumah, Mana yang Cocok untuk Anda?

8 September 2023, 07:13 WIB
Lampu Penerangan Rumah /Pexels @Zain Ali/

GALAMEDIANEWS - Tahukah Anda bahwa sinar lampu penerangan rumah itu sebenarnya punya warna? Untuk mengetahui warnanya, kita bisa melihat nilai Kelvin yang tertera di kemasan lampu.

Nah, dilansir dari buku A Handbook on Design Tips Toward Design Literacy for All, disebutkan ada 4 kategori warna lampu penerangan rumah dengan masing-masing warna diperuntukkan untuk aktivitas tertentu

4 Warna Sinar Lampu Penerangan Rumah

Pilihlah warna lampu yang sesuai dengan aktivitas kita di dalam rumah. Berikut masing-masing warna lampu penerangan rumah dan peruntukannya.

1. Warna Soft Light

Lampu dengan spesifikasi rentang 2700 hingga 3000 Kelvin termasuk dalam kategori soft light. Warnanya putih cenderung kekuningan. Warna ini membuat kita hangat dan rileks sehingga cocok dipasang di ruang keluarga, ruang santai, dan kamar tidur.

Baca Juga: Resep Nasi Uduk Pulen ala Chef Rudy Choirudin, Hidangan pas Untuk Sarapan Keluarga

2. Warna Soft White

Lampu dengan spesifikasi rentang 3000 hingga 4000 Kelvin termasuk dalam kategori warm white. Dibandingkan jenis sebelumnya, warna warm white kuning cenderung lebih putih.

Warna lampu ini digunakan untuk menerangi objek tertentu dan untuk membantu fokus. Misalnya, untuk menerangi foto atau membantu fokus kita saat membaca

3. Warna Bright Light

Lampu dengan spesifikasi rentang 4000 hingga 5000 Kelvin termasuk dalam kategori bright light. Warnanya cenderung putih kebiruan. 

Tak seperti warna soft light yang memunculkan suasana rileks, warna bright light melainkan membuat kita merasa lebih berenergi.

Baca Juga: Lombok Barat Akan Terang Benderang, SEI Kerjakan Ribuan Lampu Penerangan Jalan Umum

Cocok digunakan untuk penerangan aktivitas yang membutuhkan lebih banyak fokus dan energi. Misalnya, memasak, menyelesaikan pekerjaan kantor, dan memperbaiki kendaraan

4. Warna Daylight

Lampu dengan spesifikasi rentang 5000 hingga 6000 Kelvin termasuk dalam kategori daylight. Warna cenderung kebiruan. Warna ini membuat kita lebih fokus melihat warna secara mendetail. 

Bila aktivitas pekerjaan kita membutuhkan penglihatan yang mendetail terhadap warna seperti make-up atau pelukis, maka bisa pilih lampu daylight.

Demikian, 4 jenis warna lampu dan peruntukannya masing-masing. Mengetahuinya sebelum membelinya memang sangat penting. Bila nilai Kelvin tak tertera, maka sebaiknya tak membelinya.

Nah, bila sudah memilih lampu dengan warna yang sesuai namun masih terasa cenderung gelap sehingga tak nyaman beraktivitas, tak lantas warnanya tak sesuai. Sebelum memilih lampu dengan warna lain, sebaiknya coba dua alternatif berikut.

Pertama, atur posisi lampu agar lebih dekat dengan tubuh kita. Kedua, ganti dengan lampu warna sama yang nilai lumennya lebih besar. Lumen adalah seberapa besar kekuatan cahaya yang dipancarkan dari lampu.

Nah, sudahkah warna lampu penerangan rumah di ruangan Anda sudah sesuai?.***

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: greenbusinesslight.com

Tags

Terkini

Terpopuler