Ini 6 Kandungan Skincare yang Tepat untuk Samarkan Bekas Jerawat Hitam Kecokelatan

- 19 Januari 2022, 08:29 WIB
Ilustrasi jerawat/Freepik/
Ilustrasi jerawat/Freepik/ /

GALAMEDIA – Di dunia medis, bekas jerawat hitam kecokelatan disebut post inflammatory hyperpigmentation atau PIH.

Biasanya muncul karena peradangan pada jerawat yang mengaktivasi sel pigmen melanin yang berlebihan di kulit.

Biasanya bekas jerawat kehitaman terjadi pada orang dengan warna kulit lebih cokelat atau gelap.

Baca Juga: Jungkalkan Borneo FC dengan Skor Tipis, Pelatih Persib Robert Alberts Masih Belum Puas

Tapi jangan khawatir, kamu dapat menuntaskan permasalahan ini dengan skincare yang tepat.

Berikut beberapa kandungan skincare yang tepat untuk memudarkan bekas jerawat hitam kecokelatan yang Galamedia rangkum dari beberapa sumber.

1. Retinol

Retinol merupakan salah satu turunan dari retinoid acid golongan vitamin A yang terkenall dapat menghilangkan noda bekas jerawat di wajah.

Tak hanya itu, kandungan ini pun memiliki manfaat yaitu dapat meningkatkan kolagen serta produksi sel dalam kulit.

Baca Juga: Ikutan Baper, Vidi Aldiano Ketahuan Serang Postingan Anya Geraldine Gegara Layangan Putus

2. Vitamin C

Vitamin C atau L-Ascorbic Acid merupakan salah satu bahan aktif skincare yang efektif untuk mencerahkan dan memudarkan bekas jerawat.

Anda dapat memulai menggunakan vitamin C ini dari turunan yang paling ringan dulu, seperti ethyl ascorbic acid atau ascorbyl glucoside.

3. Tranexamic Acid

Tranexamic Acid atau asam traneksamat diakui efektif untuk mengatasi bekas jerawat PIH ataupun PIE.

Kandungan tersebut dipercaya mengatasi wajah yang kusam dan melawan melasma.

Baca Juga: Staf Khusus Presiden Putri Tanjung Ramai Diperbincangkan di Twitter, Ada Apa?

4. Azelaic Acid

Azelaic acid memiliki manfaat mengatasi jerawat, mengatasi kelebihan pigmen melanin karena bekas jerawat dan rosacea.

Di Indonesia penggunaan azelaic acid sendiri harus dengan resep dokter, akan tetapi saat ini sudah dapat menemukannya dengan derivatives yang lebih mild.

Salah satunya az eclair atau produk skincare dengan produksi dari luar negeri.

5. Niacinamide

Kandungan ini disebut sebagai smart ingredients, karena menjadi salah satu komponen pembentuk skin barrier yang dapat memperkuat lipid barrier.

Niacinamide ini terbukti efektif mengurangi pigmentasi pada wajah, meningkatkan elastisitas kulit, dan mengurangi garis-garis halus.

Baca Juga: Resep Jalangkote atau Pastel Khas Makassar yang Enak dan Kriuk, Maknyus!

6. AHA dan BHA

Pada proses untuk menghilangkan bekas jerawat tentunya rutinitas eksfoliasi adalah salah satu kunci  mempercepat proses regenerasi kulit.

Regenerasi kulit tersebutlah yang membantu mempercepat menghilangkan bekas jerawat yang membandel.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x