Pamali! Jangan Makan 7 Jenis Hidangan Ini Saat Imlek, Dipercaya Pembawa Sial

- 31 Januari 2022, 15:00 WIB
Bubur//instagram.com/kou.bali
Bubur//instagram.com/kou.bali /

GALAMEDIA - Tanggal 1 Februari 2022, warga China akan merayakan Tahun Baru Imlek.

Tahun Baru China identik dengan setidaknya delapan kuliner yang dianggap membawa keberuntungan dan keberkahan.

Selain itu, ada makanan yang pantang dimakan saat perayaan.

Baca Juga: Tanggapi Isu Soal Inspirasi di Balik Nama Ibu Kota Negara Baru di Kalimantan, Kominfo Paparkan Faktanya

Kuliner  khas saat Imlek yang biasanya disajikan saat Imlek tiba, yakni kue keranjang, ikan, pangsit, lumpia, bola-bola manis, mi panjang, jeruk, ayam atau bebek, dan lain sebagainya. 

Makanan ini disajikan selama 16 hari mulai dari malam tahun baru sampai festival lampion.

Namun apakah kalian tahu bahwa ada makanan yang tidak boleh untuk disajikan?

Alasannya karena orang Tionghoa mempercayai ada makanan-makanan pembawa nasib buruk atau kesialan yang tidak boleh dihidangkan.

Baca Juga: Pelaku Bakar Diri di Depok Meninggal Setelah Dirawat di Rumah Sakit Polri, Kondisi Terakhir Korban Terungkap

Sarat akan makna dan budaya, Imlek bukan sekadar perayaan hari besar saja.

Saat Imlek berlangsung, aturan atau pakem-pakem tertentu juga harus dijalani dengan hati-hati.

Berikut Galamedia rangkum dari berbagai sumber daftar makanan yang pamali atau dilarang disajikan saat Imlek:

Bubur//instagram.com/kou.bali
Bubur//instagram.com/kou.bali


1. Bubur

Saat memasuki waktu pagi di hari Imlek, ada satu menu sarapan yang paling digemari tetapi wajib dihindari.

Semangkuk bubur yang hangat ternyata masuk ke dalam daftar makanan yang tidak boleh disajikan saat perayaan Imlek.

Hal ini karena bubur dipercaya oleh etnis Tionghoa sebagai simbol kemiskinan.

Tidak menyajikan atau menyantap bubur saat Imlek dipercaya dapat menangkal kemiskinan yang melanda saat memasuki tahun baru.

Baca Juga: Pesinetron Randa Septian Ditangkap karena Narkoba, Coba-coba Isap Ganja di Bali

Sayap ayam//pexel.com/Harry Dona
Sayap ayam//pexel.com/Harry Dona


2. Sayap ayam

Seekor ayam utuh yang disajikan di atas meja makan saat perayaan Imlek dipercaya sebagai lambang kesehatan saat memasuki tahun yang baru.

Tetapi berbeda dengan sayap ayam yang disajikan terpisah dengan seekor ayam secara utuh.

Konsumsi sayap ayam saat Imlek dipercaya dapat membawa keberuntungan terbang jauh bersama makanan yang disantap.

Tidak hanya sayap ayam, tetapi menyajikan semua sayap unggas dianggap memiliki arti yang sama yaitu membawa keberuntungan pergi jauh.

Baca Juga: Mantan Bintang Film Dewasa Mia Khalifa Dikabarkan Meninggal Dunia, Warganet Heboh

Lobster dan Kepiting//pixabay.com/NadineDoerle
Lobster dan Kepiting//pixabay.com/NadineDoerle


3. Lobster dan Kepiting

Tak hanya itu, makanan mewah yang satu ini juga tabu untuk dihidangkan saat Imlek.

Cara berenang hewan ini yang menjadi masalahnya. Lobster berenang ke arah belakang, yang dikhawatirkan dapat memberikan kemunduran pada usaha.

Sementara untuk larangan kepiting untuk dinikmati saat Imlek ini memiliki hubungan dengan cara jalannya.

Saat hidup, kepiting berjalan miring dan tidak maju. Hal ini dianggap akan berdampak bagi siapa saja yang mengonsumsinya saat perayaan Imlek.

Makan kepiting saat Imlek dinilai tidak akan memberikan kemajuan atau kesuksesan dalam hidup.

Walaupun rasanya enak dan cocok untuk dinikmati bersama keluarga tetapi kepiting akan menjadi bahan makanan yang tidak akan pernah disajikan di atas meja makan saat perjamuan perayaan Imlek bersama keluarga.

Jadi, lebih amannya, jangan menghidangkan lobster dan kepiting  untuk acara makan malam saat Imlek ya!

Baca Juga: Pesona Rara Nawangsih, Bintang Sinetron Ikatan Cinta yang Resmi Dinikahi Anggota DPRD DIY

Tahu//pixabay.com/waichi2021 5. Jeruk//bacaanasik.com
Tahu//pixabay.com/waichi2021 5. Jeruk//bacaanasik.com


4. Makanan berwarna putih

Makanan yang  berwarna putih juga dianggap tidak baik dikonsumsi, dan harus dihindari saat perayaan Imlek.

Untuk itu, sangat tidak dianjurkan untuk mengolah makanan yang berwarna putih.

Misalnya seperti halnya tahu, keju putih, dan sebagainya. Lebih aman untuk memasak hal lain untuk momen spesial Imlek.

Makanan yang berwarna putih dianggap sebagai salah satu simbol kematian karena warnanya yang putih. Warna putih memiliki arti yang buruk menurut kepercayaan Tionghoa yaitu kematian, kehilangan, hingga nasib yang buruk.

Baca Juga: Irvan Dibuat Meninggal, Penonton Setia Ikatan Cinta Kecewa Berat: Gak Seru! Belum Bales Dendam ke Iqbal

Jeruk//bacaanasik.com
Jeruk//bacaanasik.com


5. Makanan berjumlah ganjil

Saat merayakan makan malam menyambut Imlek, menurut kepercayaan orang Tionghoa sangat dilarang untuk menyajikan makanan berjumlah ganjil.

Minimal makanan harus disajikan dalam hitungan genap.

Tetapi walaupun disarankan menyajikan makanan dalam jumlah genap sangat pantang bagi keturunan Tionghoa menyajikan makanan berjumlah 4.

Termasuk ke dalam angka genap, angka 4 dipercaya sebagai angka kematian atau pembawa nasib buruk dalam budaya Tionghoa.

Baca Juga: Ashanty Pamer Foto Bareng King Faaz, Warganet Heboh: Calon Mantu Ya Bun?

salmon//pexel.com/Dana Tentis
salmon//pexel.com/Dana Tentis


6. Menyajikan ikan tanpa kepala dan ekor

Meski ikan bukan merupakan makanan tabu, tetapi ada hal yang perlu diperhatikan ketika mengonsumsinya.

Ikan harus disajikan beserta kepala dan ekornya, karena orang China percaya segala hal memiliki titik awal dilambangkan dengan kepala, serta titik akhir digambarkan dengan ekor.

Saat menyantapnya, jika kamu bukan nelayan, kamu dilarang untuk membalik ikan.

Membalik ikan digambarkan sebagai usaha yang terbalik atau dipercaya akan mendatangkan kebangkrutan.

Baca Juga: Kisah Misteri Pria dari Negeri Taured Akhirnya Terbongkar, Terungkap Fakta Perihal Paspor dan Penjelajah Waktu

bread//pexel.com/Karolina Grabowska
bread//pexel.com/Karolina Grabowska


7. Roti yang berlubang

Salah satu alasan fa gao atau makanan yang mirip kue mangkuk menjadi roti keberuntungan saat Imlek adalah karena teksturnya yang padat.

Tapi jangan sekali-kali mencoba untuk menghidangkan roti berlubang.

Sebab, masih ada kepercayaan bahwa orang yang memakannya akan dekat dengan kematian.

Itulah tujuh jenis makanan yang pantang dihidangkan saat perayaan Imlek tiba. Buat yang merayakan Imlek hidangan apa saja yang sudah kamu siapkan?***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah