Tips Membuat Kue Kembang Goyang Hidangan Khas Betawi Favorit Kala Lebaran Tiba, Renyah!

- 19 April 2022, 13:26 WIB
Ilustrasi - Kembang Goyang
Ilustrasi - Kembang Goyang /karawangpost/YouTube/Resep Abi

GALAMEDIA – Olahan khas Betawi kembang goyang menjadi olahan khas Lebaran.

Tak hanya di momen Lebaran saja, kue kembang goyang ini kerap dijumpai di momen lainnya seperti  hajatan atau syukuran.

Berbahan tepung beras dan dicetak dalam cetakan kembang goyang, membuat camilan ini menarik. Terlebih ada dua rasa, yakni pandan dan wijen.

Baca Juga: Israel Jatuhkan Roket dari Gaza Saat Ketegangan Meningkat Pasca Bentrokan di Masjid Al-Aqsa

Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar hasil kue kembang goyang kamu sempurna.

Untuk menghasilkan kue kembang goyang yang  renyah, kamu perlu menggunakan tiga jenis tepung, yakni terigu, tapioka dan tepung beras.

Tak hanya itu, kamu perlu memastikan adonan benar-benar halus dan gunakan saringan dengan kawat berlubang kecil.

Baca Juga: Kapan THR PNS 2022 Cair? Ini Bocorannya Kata Menkeu Sri Mulyani

Soal takaran harus tepat! Pastikan takaran sesuai resep dan  sebelum mencetak adonan, celupkan dulu  cetakan  kedalam minyak panas agar tidak lengket dan mudah dilepas saat menggorengnya.

Selain itu, tiriskan dulu sebelum disimpan dalam wadah tertutup ya!

Demikian tips kue kembang goyang. Selamat mencoba!***

Editor: Mia Fahrani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x