5 Yel-yel MPLS untuk SMP dan SMA yang Terinspirasi dari Lagu Anak-anak, Mudah Diingat dan Dihafal

- 11 Juli 2023, 06:20 WIB
 Yel-yel MPLS untuk SMP dan SMA./ YouTube SMKN 3 Yogyakarta
Yel-yel MPLS untuk SMP dan SMA./ YouTube SMKN 3 Yogyakarta /

GALAMEDIANEWS - Siswa dan siswi yang baru saja diterima di sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA) umumnya akan menjalani masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS).

Kegiatan MPLS untuk SMP dan SMA biasanya diisi oleh berbagai kegiatan, salah satu yaitu menyampaikan yel-yel yang biasanya dilakukan oleh secara beregu atau kelompok untuk memberikan semangat atau menghibur peserta lain.

Yel-yel biasanya memiliki lirik, nada, dan irama yang mudah diingat dan cepat dihafalkan karena harus dinyanyikan secara bersama-sama oleh anggota kelompok.

Oleh karenanya, yel-yel yang mudah untuk diingat bisa diadaptasi dari nada dan irama lagu anak-anak yang berkemungkinan telah didengar oleh sedari kecil dan dinyanyikan oleh banyak orang. 

Baca Juga: Kok Bisa? Transaksi di Shopee Live Meningkat 12 Kali Lipat di Puncak 7.7 Live Bombastis Sale

Lagu anak-anak memiliki lirik yang cukup pendek sehingga bisa diubah dengan cepat dan mudah dihafalkan. Selain itu, lagu masa kecil dapat bawakan dengan riang gembira sehingga memberikan semangat dan menghibur untuk para siswa-siswi yang hadir.

Kegiatan MPLS ini bertujuan untuk mengenal dan beradaptasi dengan lingkungan sekolah, karena terdapat perbedaan tingkat pendidikan dari sekolah yang sebelumnya.

Para siswa dan siswi yang telah mengikuti kegiatan MPLS baru akan memulai kegiatan belajar dan mengajar di sekolah.

Yel-yel MPLS SMP dan SMA dari Lagu Anak-anak

Berikut ini merupakan 5 yel-yel MPLS untuk SMP dan SMA yang terinspirasi dari lagu anak anak dengan lirik, nada, dan irama yang mudah diingat dan dihafal.

Yel-yel dari lagu Balonku 

Kelompokku paling hebat 

Ganteng-ganteng anaknya

Kelompokku nomor satu 

Kelompok satu namanya 

Inilah mpls door 

Acara paling keren 

Sekarang hari terakhir 

Berkesan bagi kami.

Yel-yel dari lagu Aku Anak Gembala

Kita adalah regu pertama 

Jelas siap ikut MPLS 

Karena kita, selalu semangat

Selalu kompak, serta gembira Lalala

Lalalalala lalalala  yeyeye 

Kita adalah regu juara 

Siap belajar dengan ceria 

Kita adalah anak semangat 

Selalu rajin dan membantu

Lalalalala lalalalalala yeyeye

Hai kakak kelas yang baik hati 

Jangan marah atau risau hati 

Janganlah marah juga emosi 

Buat kami gentar tak percaya diri 

Hai Kakak OSIS Janganlah bingung

Terlihat murung seperti lingkung

Marilah kita selalu tersenyum 

Berbahagia dan riang gembira 

Lalala lalala lalala lalala yeyeye.

Yel-yel dari lagu Potong Bebek Angsa

Halo kawan-kawan 

Kami kelompok satu 

Yang paling semangat 

Juga antusias 

Semuanya ganteng 

Dan juga cantik 

Insyaallah pintar 

Juga Sholihah.

Yel-yel dari lagu Anak Kambing Saya 

Mana dimana kelompok paling keren 

Kelompok paling keren adalah kelompok kami 

Mana dimana kelompok paling kompak 

Kelompok paling kompak adalah kelompok kami.

Yel- yel dari lagu Doraemon 

Kita mau yang ini, kita mau yang itu 

Maunya kok banyak sekali 

Semua, apapun juga, dapat diperebutkan 

Diperebutkan oleh kelompok kami 

mau lihat kelompok paling kompak?

Tengoklah kelompok kami 

La la la kami keren sekali

Kelompok 3.

Baca Juga: 25 Contoh Yel-yel Semangat MPLS 2023 yang Kreatif dan Keren, Cocok untuk SMP, SMA dan SMK

Itulah 5 yel-yel MPLS untuk SMP dan SMA yang terinspirasi dari lagu anak anak dengan lirik, nada, dan irama yang mudah diingat dan dihafal.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube Andhangdihi Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x