Fakta Unik: Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya 5 Bangunan Ikonik Dunia

- 15 Juli 2023, 16:30 WIB
Indonesia juga punya bangunan ikonik dunia./Instagram @disperkimjabar
Indonesia juga punya bangunan ikonik dunia./Instagram @disperkimjabar /

GALAMEDIANEWS – Ingin melihat Menara Eiffel atau ikon negara lain? Tak perlu ke Luar Negeri.

Setiap negara mempunyai ciri khas bangunan yang menjadi ikon wilayah atau negaranya sendiri. Seperti Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Indonesia, negara lain juga memiliki bangunan ciri khasnya sendiri.

Namun begitu, tidak sedikit bangunan yang menjadi ciri khas suatu negara memiliki kemiripan dengan beberapa bangunan yang sering ditemui di wilayah atau negara lain.

Baca Juga: Nonton Anime Liar Liar Episode 3 Sub Indo RESMI Terbaru bukan dari Otakudesu dan Anoboy

Seperti halnya, kemiripan 5 bangunan ikonik dunia di bawah ini yang berada di kota-kota di Indonesia. Apa saja?

1. Jembatan Ampera, Palembang dan Golden Gate Bridge, San Francisco, California

Jembatan Ampera menjadi ikon kota Palembang yang sarat dengan sejarah. Maka dari itu jembatan merah ini menjadi salah satu bangunan kebanggaan masyarakat Palembang.

Jembatan yang membentang di tengah sungai Musi ini, terlihat serupa dengan Golden Gate Bridge yang menghubungkan kota San Francisco, California di Semenanjung San Francisco dan Kabupaten Marin, California.

Warnanya yang merah dan detail tiang yang berbentuk kotak meninggi semakin membuat bentuk kedua bangunan jembatan ini serupa.

Baca Juga: Gedung K-Link Tower Jakarta Selatan Kebakaran, Tim Gulkarmat Terjunkan 18 Unit Mobil Pemadam

2. Menara Keagungan, Limboto, Gorontalo dan Menara Eiffel, Paris, Perancis

Diresmikan pada tahun 2003, Menara Keagungan, Limboto menjadi destinasi wisata di kota Gorontalo. Disebut sebagai replika Menara Eiffel, karena dengan tinggi 65 meter, Menara Keagungan memiliki bentuk dan konstruksi yang serupa dengan Menara Eiffel, di kota Paris, Perancis yang memiliki ketinggian 330 meter.

3. Patung Yesus Kristus Burake, Tana Toraja dan Patung Yesus Kristus, Rio de Janeiro, Brazil

Patung Yesus Kristus yang berdiri megah di tengah-tengah perbukitan Gunung Buntu Burake, Tana Toraja, memiliki kemiripan dengan patung Yesus Kristus yang terletak di Rio de Janeiro, Brazil.

Terlihat serupa karena kedua patung Yesus ini dalam posisi berdiri dan merentangkan kedua tangannya. Patung Yesus Kristus yang berada di Tana Toraja adalah patung Yesus tertinggi di dunia.

Dengan tinggi 45 meter, dan berada pada ketinggian 1700 mdpl, patung Yesus Toraja mengalahkan tingginya patung Yesus yang berada di Brazil, yang berukuran tinggi 38 meter dan berada di ketinggian 710 mdpl.

Baca Juga: Nonton Anime Level 1 dakedo Unique Skill de Saikyou desu Episode 2 Sub Indo RESMI Bukan Otakudesu Anoboy

4. Patung Buddha Tidur, Mojokerto dan Sleeping Buddha, Songkhla, Thailand

Patung Budha yang sedang tertidur merupakan monumen ikonografi utama dalam agama Buddha.

Selain Sleeping Buddha yang berada di Songkhla, Thailand, Indonesia juga punya patung yang sama yang berada di kompleks Maha Vihara Mojopahit, Trowulan, Mojokerto, Jawa Tengah.

Keduanya terlihat sangat mirip. Bercat warna emas dan terdapat di tengah taman, secara visual yang membedakan hanyalah pahatan lembaran kain Sang Budha dan posisi kepalanya.

Baca Juga: Mundurnya Luis Milla Aspas sebagai Pelatih PERSIB: Yaya Sunarya Ditunjuk sebagai Pelatih Sementara

5. Monumen Simpang Lima Gumul, Kediri dan La Arc de Triomphe, Paris Perancis

Diresmikan tahun 2008, Monumen Simpang Lima Gumul, menjadi representasi hari jadi Kabupaten Kediri. Dengan tinggi monumen 25 meter dengan luas 804 meter persegi, Monumen Simpang Lima Gumul memiliki kesamaan bangunan dengan La Arc de Triomphe di Paris, Perancis.

Kesamaan yang tampak selain bangunan yang menyerupai benteng, pada sisi monumen juga terpahat relief yang menggambarkan sejarah perjuangan kota Kediri.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: instagram/@disperkimjabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah