Agar Tamu Nyaman di Ruang Tamu, Ini Cara Pilih dan Taruh Meja Tamu

- 6 September 2023, 17:06 WIB
Meja tamu di ruang tamu./ pexels @Chait Goli
Meja tamu di ruang tamu./ pexels @Chait Goli /

GALAMEDIANEWS – Di ruang tamu rumah, biasanya ada meja tamu. Nah, apakah ada meja ini di ruang tamu rumah Anda? Bila ada, pernahkah Anda mengukur berapa panjang, lebar, dan tinggi meja tersebut? Pernahkah juga Anda memperhatikan letak posisinya yang berada diantara sofa-sofa?

Ukuran-ukuran dimensi meja tamu yang ditaruh di ruang tamu sebenarnya perlu kita perhatikan. Dimensi ini mencakup panjang, lebar, dan tinggi. Tujuannya, agar mudahkan tamu ambil dan letakkan barang.

Posisi meletakkannya di ruang tamu pun perlu kita perhatikan, agar kita dan tamu lebih nyaman berlalu lalang diantara sela-sela ruang kosong meja tamu dengan sofa.

Baca Juga: Nonton Dekiru Neko wa Kyou mo Yuuutsu Episode 9 Sub Indo LEGAL TERBARU Bukan dari Anoboy atau Otakudesu

Nah, berikut panjang, lebar, dan tinggi meja tamu yang disarankan. Serta, tips menentukan letak posisinya yang tepat di ruang tamu.

1. Dimensi Tinggi Meja Tamu

Ketinggian meja tamu yang disarankan yaitu 38 hingga 48 sentimeter. Dapat juga jadikan ketinggian bagian tempat duduk sofa sebagai patokan. Kita dapat pilih meja tamu yang ketinggiannya sejajar dengan bagian ujung atas tempat duduk sofa. Ataupun, yang lebih rendah dalam rentang 2 hingga 5 sentimeter diukur dari bagian tersebut.

Baca Juga: Nonton My Happy Marriage Episode 10 Sub Indo LEGAL Terbaru Bukan dari Otakudesu dan Anoboy

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: wrightwoodfurniture.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah