Marina Bay Sands Kembali Hadirkan Musisi Legendaris Dunia, Rod Stewart Hadir di Singapura Tahun Depan!

- 15 November 2023, 11:06 WIB
Rod Stewart
Rod Stewart /Denise Truscello/

Para penggemar dapat menikmati malam hiburan yang menakjubkan dengan pertunjukan panggung yang atraktif, yang melibatkan 12 anggota band dan vokalis cadangan.

Rod Stewart mengatakan, "Sudah 15 tahun sejak tur Asia terakhir saya! Saya benar-benar tidak sabar untuk kembali dengan setlist dari semua lagu-lagu hits terbesar saya dan salah satu produksi pertunjukan paling luar biasa dalam karir saya. Ini akan menjadi konser yang luar biasa!".

Sebagai bagian dari program loyalitas Marina Bay Sands, anggota Sands LifeStyle dapat memperoleh tiket lebih dulu selama masa pre-sale eksklusif pada Kamis, 9 November mulai pukul 10:00 hingga 23:59 waktu setempat.

Daftarkan diri Anda untuk mendapatkan akses presale di laman resmi Marina Bay Sands. Penjualan normal akan dimulai pada Jumat, 10 November pukul 10.00 waktu setempat di laman resmi yang sama. Untuk informasi lengkap mengenai tur ini, kunjungi: https://rodstewart.com/.  

 Baca Juga: Our Lost Summer TXT, Kembalinya 'Musim' Penyanyi yang Hilang karena Pandemi

Profil Rod Stewart 

Rod Stewart telah memiliki semuanya. Rod merupakan salah satu artis terlaris dalam sejarah musik rekaman dengan lebih dari 250 juta rekaman dan single terjual di seluruh dunia dan telah dipuji sebagai penyanyi terbaik di generasinya.

Selama lima dekade karirnya, katalognya yang luar biasa mencakup sepuluh album No. 1 dan 31 single Top 10 di Inggris, enam di antaranya mencapai No. 1; ditambah lagi, Stewart telah memiliki 17 album Top 10, dengan empat di antaranya mencapai No. 1, dan 16 single Top 10 di Amerika Serikat.

Rod telah menulis beberapa lagu yang menjadi standar modern; mendapatkan banyak penghargaan yang paling didambakan di industri ini, termasuk Penghargaan Pendiri ASCAP untuk penulisan lagu, penulis buku terlaris versi New York Times, Grammy Living Legend, dan pada tahun 2016 dia secara resmi menjadi 'Sir Rod Stewart' setelah dianugerahi gelar kebangsawanan di Istana Buckingham atas jasanya terhadap musik dan donasi.***

 

Halaman:

Editor: Lina Lutan

Sumber: Press Release


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah