Rumah Kecil dan Banyak Tamu di Hari Lebaran? Ini Tips agar Tamu Nyaman di Ruang Tamu

- 13 Maret 2024, 17:11 WIB
Di Hari Raya Idul Fitri, Ruang Tamu Harus Membuat Tamu Nyaman.
Di Hari Raya Idul Fitri, Ruang Tamu Harus Membuat Tamu Nyaman. /pixabay @ Lisaphotos195/

 GALAMEDIANEWS – Pada Hari Raya Idul Fitri atau hari lebaran, biasanya kita akan dikunjungi banyak tamu. Mulai dari  tetangga terdekat atau saudara. Tentu saja, untuk lebaran dan bersilaturahmi. Dengan demikian, kita sebagai tuan rumah berkewajiban membuat tamu merasa nyaman.

Nah, bila rumah berukuran kecil maka umumnya ruang tamunya pun berukuran kecil. Bila rumah kita berukuran demikian, tak perlu merasa sedih pada Hari Raya Idul Fitri. Ada beberapa cara agar tamu nyaman berada di ruang tamu berukuran kecil. Cara ini membuat ruang tamu tak terasa kecil. Berikut beberapa cara tersebut yang bisa kita coba lakukan.

1.    Ruang Tamu Sebaiknya Berada di Bagian Rumah Terdepan

Cara pertama, yaitu hindari meletakkan ruang tamu ditengah-tengah rumah. Bila berada di tengah-tengah rumah, memunculkan kesan kecil sehingga membuat tamu merasa kurang nyaman. Ruang tamu sebaiknya berada di bagian rumah terdepan. Lalu, pasang gorden berwarna terang sebagai pembatas ruang tamu dengan ruangan di bagian dalam rumah.  Adanya gordyn ini memunculkan ilusi bahwa ada ruang yang luas di bagian dalam rumah. Namun, sesungguhnya tidak demikian.

2.    Ruang Tamu Bisa Juga Berada di Halaman Rumah

Ruang tamu pun bisa juga berada di dalam halaman rumah. Terlebih, bila tak ada ruangan di dalam rumah yang bisa dijadikan ruang tamu.  Letakkan kursi secukupnya dan meja di area tersebut. Letakkan juga karpet di bawah kursi dan meja agar kaki terasa hangat. Agar memudahkan mengambil makanan, letakan meja makanan di halaman rumah. 

Baca Juga: Furniture Custom: Penting Bagi Penghuni Rumah Kecil

3.      Meja Tak Harus Selalu di Hadapan Sofa

Umumnya, meja ditaruh di hadapan sofa. Tujuannya, agar memudahkan mengambil dan meletakkan makanan dan minuman. Nah, agar ruang tamu terasa lebih besar, meja tak bisa ditempatkan di area selain di depan sofa. Kita bisa menaruhnya di depan salah satu dinding, namun tak terlalu jauh dari sofa. Letakkan juga meja yang berukuran kecil. 

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: thespruce bhg.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x