BMKG Ingatkan Hari ini dan 4 Hari ke Depan Wilayah Jabodetabek akan Diguyur Hujan

- 20 Februari 2021, 14:52 WIB
Banjir Jakarta yang menggenangi ruas tol
Banjir Jakarta yang menggenangi ruas tol /PT Jasa Marga



GALAMEDIA – BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) memberitahukan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap peningkatan curah hujan pada hari ini, Sabtu 20 Februari 2021.

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati menjelaskan, akan adanya peningkatan hujan di sekitar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi hari ini terjadi dari skala ringan-sedang dan dapat menjadi lebat.

“Hari ini, prediksi kami justru akan terjadi peningkatan curah hujan di Jabodetabek,” kata Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers daring, Sabtu 20 Februari 2021.

Selain itu, BMKG kembali memprediksikan intensitas curah hujan akan kembali menjadi rendah untuk besok Minggu 21 Februari 2021.

Baca Juga: Mateo dan Elsa Masuk Penjara, Sinopsis dan Link Live Streaming Ikatan Cinta 20 Febuari 2021

Sementara pada hari Senin, 22 Februari 2021 diprediksi sebagian besar wilayah Jabodetabek akan mengalami hujan dengan intensitas cenderung rendah.

Sedangkan di bagian selatan Jabodetabek mendapati curah hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Jabodetabek akan kembali terjadi peningkatan curah hujan pada tanggal 23-24 Februari 2021 mendatang.

Sebelumnya, diketahui sejak kemarin Jumat 19 Februari 2021, wilayah Jabodetabek telah diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang yang menyebabkan terjadinya banjir di sejumlah titik.

Deputi Bidang Meteorologi, Guswanto menambahkan adanya informasi tentang tiga kondisi yang harus menjadi perhatian bersama mengenai dampak banjir di DKI Jakarta.

Baca Juga: Agnez Mo dan Deddy Corbuzier Blak-blakan Bahas Masa Lalu, Agnez Mo: Kita Nggak Pernah Jalan Berdua

Pertama, hujan yang jatuh dari wilayah hulu akan bermuara di Jakarta. Kedua, adanya pasang naik muka laut. Dan ketiga, adanya hujan yang terjadi di Jakarta itu sendiri.

Namun, Guswanto menyatakan bahwa intensitas hujan penyebab banjir di Jabodetabek yang terjadi akhir-akhir ini tidaklah besar dengan kondisi yang terjadi di tahun 2020 lalu.

“Intensitasnya lebih rendah dibandingkan tahun 2020 lalu,” ujar Guswanto.

Dalam kondisi seperti ini, Dwikorita menghimbau kepada masyarakat untuk selalu tenang namun waspada dari adanya peningkatan curah hujan ini.

Baca Juga: Elsa Sengaja Laporkan Mateo, Kenapa? Sinopsis dan Link Streaming Ikatan Cinta 20 Februari 2021

Ia juga menjelaskan dampak yang harus diwaspadai adalah banjir, tanah longsor, pohon tumbang, jalan licin dan sebagainya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x