Jokowi-Prabowo Diusulkan Berpasangan di Pilpres 2024, Jimly Asshiddiqie: Mau Menjerumuskan

- 17 Maret 2021, 12:29 WIB
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie. /Instagram.com/@jimlyas

Muhammad Qodari mengusulkan agar pasangan Jokowi-Prabowo maju di Pilpres 2024. Menurutnya, hal ini untuk menghindari polarisasi di masyarakat.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie langsung merespons adanya pandangan dari Muhammad Qodari itu.

Melalui akun Twitter pribadinya yang di unggah, Selasa, 16 Maret 2021, Ketua Umum Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) itu nampak mengkritik soal usulan duet Jokowi-Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Juga: Viral Kasus Malpraktek Klinik Kecantikan yang Kini Diselidiki Polisi, Korbannya Seorang Model Cantik

Ia menilai jika Muhammad Qodari merupakan pengamat politik yang disebut oleh Presiden Jokowi sebagai orang yang mencari muka, menampak muka hingga berniat menjerumuskan Jokowi.

"Apa pengamat politik seperti ini yg disebut oleh pak Jokowi sbg (1) mencari muka, (2) menampak muka, atau (3) mau menjerumuskan pak Jokowi???,” kata Jimly Asshiddiqie dilansir Galamedia dari akun Twitter @JimlyAS.

***

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x