Ceramah Oki Setiana Dewi Jadi Sorotan Publik, Netizen Bandingkan dengan Penceramah Lain Soal KDRT

- 4 Februari 2022, 10:07 WIB
Oki Setiana Dewi dan Mamah Dedeh.
Oki Setiana Dewi dan Mamah Dedeh. /Kolase foto IG @okisetianadewi dan @mamahdedeh_officialaccount/

GALAMEDIA - Baru-baru ini, Oki Setiana Dewi memang menjadi sorotan netizen Indonesia karena penggalan video ceramah menjadi viral karena dianggap menormalisasikan KDRT.

Dalam video tersebut Oki Setiana Dewi bercerita tentang istri yang mendapat kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dari suaminya, namun tidak mengadukannya kepada sang ibu dari istri tersebut.

"Jadi gak perlulah cerita-cerita yang sekiranya membuat kita menjelek-jelekan pasangan kita sendiri," ujar kakak dari Ria Ricis tersebut.

Karena video tersebutlah Oki mendapatkan kritikan pedas dari netizen Indonesia karena dianggap menormalisasikan KDRT.

Baca Juga: Bintang Emon Lamar Sang Kekasih, Netizen: Bang Ntar Pas Akad Ada Rencana Roasting Penghulunya Gak?

Netizen mulai membanding-bandingkan Oki dengan Mamah Dedeh yang juga seorang penceramah.

Nama Mamah Dedeh pun menjadi trending di Twitter.

Penggalan video Mamah Dedeh yang diunggah akun Twitter @tubirfess tentang KDRT dianggap netizen yang paling benar karena Mamah Dedeh mengatakan seorang istri tidak boleh diam saja ketika mendapat perlakuan kasar dari suami.

"Jadi orang itu jangan mencelakai diri sendiri dan jangan mencelakakan orang. Kalau kita, digebuk tau itu bonyok dan tau digebuk itu adalah sakit dan kita diam aja artinya menghancurkan diri kita sendiri. Itu salah dalam Islam, karena dalam Islam kita wajib memelihara kesehatan tubuh," ujar Mamah Dedeh dalam penggalan video ceramahnya tersebut.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x