PERSIB Kembali ke Jalur Kemenangan Usai Taklukkan PSS Sleman, Siap Rebut Puncak Klasmen

- 11 Februari 2022, 22:42 WIB
Pesepak bola Persib Bandung Marc Klok (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSS Sleman Derry Rachman Noor (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 11 Februari 2022. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU
Pesepak bola Persib Bandung Marc Klok (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSS Sleman Derry Rachman Noor (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 11 Februari 2022. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/YU /FIKRI YUSUF/ANTARA FOTO

 

GALAMEDIA - Persib Bandung akhirnya mampu kembali ke jalur kemenangan untuk meramaikan persaingan gelar BRI Liga 1 2021-2022.

Maung Bandung siap mengejar ketertinggalan dari Bhayangkara FC dan Arema FC untuk memperebutkan puncak klasmen usai membungkam PSS Sleman 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat, 11 Februari 2022.

Gol Erwin Ramdani pada menit 20 dan David da Silva pada menut ke 25 membuat Persib nyaman di awal babak pertama.

Meski PSS mampu memperkecil skor melalui Wander Luiz, anak asuk Robert Alberts sukses menjaga keunggulan hingga laga selesai.

Baca Juga: Jakarta Pusat Jadi Episentrum Penularan Covid-19, Ahmad Riza Patria Ungkap Penyebabnya

Kemenangan ini tidak mengubah posisi Persib di peringkat tiga klasemen BRI Liga 1. Namun, Pangeran Biru memangkas defisit dari dua tim di atas, Arema FC dan Bhayangkara Solo FC.

Victor Igbonefo dan kawan-kawan kini memiliki 46 angka hasil 23 laga. Mereka tertinggal tiga poin di belakang pesaing yang dipisahkan selisih gol.

Sementara itu PSS menetap di peringkat 11 dengan raihan 28 poin.

Baca Juga: Ogah Sesar, Aurel Hermansyah Tinggal Nunggu Mules, Atta Halilintar: Sudah Siap Melahirkan

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x