Menlu Ukraina Sebut Serangan Rusia Serupa dengan Serangan Nazi 1941, Kuleba: Hentikan Putin!

- 25 Februari 2022, 15:45 WIB
Ilustrasi situasi Ukraina makin mencekam. /instagram @cancherossomos /
Ilustrasi situasi Ukraina makin mencekam. /instagram @cancherossomos / /

GALAMEDIA - Pada Kamis, 24 Februari 2022 Rusia di bawah Presiden Vladimir Putin resmi meluncurkan serangan ke Ukraina.

Serangan itu bahkan masih terus berlanjut hingga hari ini, Jumat, 25 Februari 2022 dan meluluhlantakan ibu kota Ukraina Kiev.

Bahkan serangan yang dilangsungkan oleh Rusia pada Ukraina ini dinilai serupa dengan serangan Nazi pada 1941 silam.

Baca Juga: Link Gratis Pertandingan Persib Bandung vs Persela Lamongan Malam ini Kick Off pukul 18:15 WIB

Hal itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Ukraina, Dymtro Kuleba melalui akun media sosial Twitter miliknya @DymtroKuleba pada Jumat, 25 Februari 2022.

Dymtro Kuleba pun mengecam serangan roket yang dilancarkan oleh Rusia ke ibu kota Ukraina, Kiev.

Ia kemudian mengatakan bahwa Kiev tak pernah mengalami serangan 'brutal' seperti yang dilancarkan Rusia saat ini.

Baca Juga: Pasca Gempa di Pasaman Barat, Terjadi Pergerakan Campuran Air dan Lumpur

Terakhir kali Kiev mengalami serangan brutal itu adalah pada zama invasi Nazi pada 1941 silam.

"Serangan roket Rusia yang mengerikan mendarat di Kiev. Terakhir kali ibu kota kami (Ukraina) mengalami hal seperti ini adalah pada 1941, pada saat diserang oleh Nazi, Jerman," kata Kuleba, dikutip Galamedia dari akun Twitter miliknya pada Jumat, 25 Februari 2022.

Di sisi lain, Menteri Luar Negeri itu pun mengatakan bahwa Ukraina akan berhasil mengalahkan Rusia.

Baca Juga: Jelang laga Persib Bandung vs Persela Lamongan, Robert Alberts Akui Tidak Ada Persiapan Khusus

Ia pun meminta masyarakat dunia untuk memutuskan semua hubungan dengan Rusia dan meminta Rusia agar diusir dari segala tempat.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x