Dentuman Besar Membuat Gempar Warga Yogyakarta, Ada Kaitannya dengan Gunung Merapi?

- 9 Maret 2022, 16:29 WIB
Dentuman Besar Membuat Gempar Warga Yogyakarta, Ada Kaitannya dengan Gunung Merapi?
Dentuman Besar Membuat Gempar Warga Yogyakarta, Ada Kaitannya dengan Gunung Merapi? /Sumber foto: Twitter akun BPPTKG./


GALAMEDIA - Warga sekitar Yogyakarta dikagetkan dengan suara dentuman yang terdengar bersumber dari langit. Dentuman sebanyak tiga kali ini terdengar Rabu, 9 Maret 2022 sekira pagi, pukul 10.00 WIB.

Temuan tersebut langsung dikonfirmasi oleh pihak Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) dan memastikan bahwa dentuman itu bukan berasal dari aktivitas Gunung Merapi.

Berdasarkan penelusuran Galamedia, pihak BPPTKG dalam postingan akun Twitter, Rabu (9 Maret 2022) telah menyampaikan temuannya.

“Terkait suara dentuman yang terdengar oleh sebagian besar masyarakat di Yogyakarta dan sekitarnya pada pukul ±10.00 WIB, dapat kami sampaikan bahwa kejadian tersebut tidak berkaitan dengan Merapi. Seismogram stasiun PUSS pukul ±10.00 tidak menunjukkan aktivitas yang signifikan,” katanya.

Baca Juga: Akan ‘Diam’ Sejenak, Rusia Beri Kesempatan Rakyat Ukraina Untuk Kabur dari Kyiv dan 4 Kota Lainnya

BPPTKG juga menjelaskan hasil pengamatan aktivitas Gunung Merapi hari ini pukul 06.00-12.00 WIB, secara visual gunung jelas, asap kawah bertekanan lemah teramati berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tebal dan tinggi 20-50 m di atas puncak kawah.

Kemudian teramati dua kali guguran lava dengan jarak luncur maksimal 1.200 meter ke arah barat daya. Gempa guguran 33 kali, amplitudo 3-35 mm, durasi 37-191 detik. Dan embusan 1 kali, amplitudo 3 mm, durasi 19 detik. Tingkat aktivitas Gunung Merapi Level III (Siaga).

Baca Juga: KSP Ajak Warga Makan Singkong dan Ubi di Tengah Kenaikan Harga Bahan Pokok, Gus Umar Beri Sindiran Pedas

Keterangan BPPTKG mengenai fenomena dentuman dari langit di sekitar Yogyakarta tersebut setidaknya mematahkan rumor yang berkembang di masyarakat yang menyebutkan kaitannya dengan aktivitas Gunung Merapi.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x