Hari Air Sedunia, Masyarakat Diingatkan Pentingnya Menjaga Sumber Daya Air

- 17 Maret 2022, 20:41 WIB
Seminar dengan tema "Penyadaran Penghematan Air Tanah untuk Keberlangsungan Air Permukaan" yang diikuti mahasiswa dari sejumlah universitas di Bandung, Kamis 17 Maret 2022./Edi Kusnaedi/Galamedia
Seminar dengan tema "Penyadaran Penghematan Air Tanah untuk Keberlangsungan Air Permukaan" yang diikuti mahasiswa dari sejumlah universitas di Bandung, Kamis 17 Maret 2022./Edi Kusnaedi/Galamedia /

GALAMEDIA - Bertepatan dengan peringatan Hari Air Sedunia, Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat menggelar Seminar dengan tema "Penyadaran Penghematan Air Tanah untuk Keberlangsungan Air Permukaan" yang diikuti mahasiswa dari sejumlah universitas di Bandung, Kamis 17 Maret 2022.

Kepala Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat, Dikky Achmad Sidiq mengatakan, bertepatan dengan Hari Air Sedunia, pihaknya ingin kembali mengingatkan akan pentingnya air serta menjaga sumber daya air, termasuk keberlangsungan air permukaan dan air tanah.

Seminar ini mengusung tema air tanah karena kondisi ini air tanah saat ini terus mengalami penurunan bahkan bisa dibilang sudah dalam tahap kritis terutama di daerah-daerah yang banyak pemukiman dan industri.

"Air tanah menjadi bahasan serius dalam seminar kali ini karena harus menjadi perhatian banyak pihak dan kami mengundang mahasiswa dengan harapan mahasiswa sebagai kaum milenial bisa lebih mudah mensosialisasikan kembali pentingnya menjaga air tanah," kata Dikky.

Baca Juga: Sopir Vanessa Angel Dituntut 7 Tahun Bui, Jaksa: Kelalaiannya Mengakibatkan Orang Lain Meninggal Dunia

Menurut Dikky, defisitnya air tanah akibat kian dieksploitasinya air ini sudah cukup lama. Bahkan dari hasil studi sudah ada penurunan.

"Karena tak adanya ketersediaan air baku permukaan, orang mengeksploitasi air tanah secara berlebihan," katanya.

Melihat kondisi ini, katanya, perlu adanya upaya perbaikan demi keberlangsungan air tanah, di antaranya melakukan konservasi air tanah.

Salah satu cara natural adalah melakukan penanaman pohon atau bisa juga dengan membangun sumur resapan dan sumur imbuhan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x