Garut Dilanda Banjir, Masyarakat Diimbau waspada Karena Wilayah Ini Juga Diprediksi Dilanda Hujan

- 16 Juli 2022, 09:48 WIB
Ilustrasi hujan melanda sejumlah wilayah di Indonesia.
Ilustrasi hujan melanda sejumlah wilayah di Indonesia. /foto ant

 

GALAMEDIA - Sejumlah wilayah di Kabupaten Garut Jawa Barat dilanda banjir akibat hujan yang mengguyur wilayah tersebut sejak Jumat 15 Juli 2022.

Selain Garut, masyarakat di daerah lainpun harus waspada karena berpotensi dilanda hujan, 16 Sabtu 2022.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, curah hujan dengan intensitas ringan hingga lebat masih berpotensi mengguyur sebagian wilayah ibu kota provinsi di Indonesia, Sabtu 16 Juli 2022.

Baca Juga: Link Update Stumble Guys Versi 0.39 Map Baru Lava Land

Dilansir dari laman www.bmkg.go.id, situasi hujan ringan diprakirakan akan melanda sebagian wilayah Sumatera, seperti Kota Medan dan Kota Pangkalpinang. Sementara Kota Banda Aceh, Kota Pekanbaru dan Tanjungpinang diprakirakan Berawan.

Selanjutnya wilayah Jawa, Kota Serang dan Jakarta diperkirakan berawan, Kota Bandung diprakirakan diguyur hujan dengan intensitas sedang, dan Kota Semarang diperkirakan hujan dengan intensitas ringan.

Kota Yogyakarta diprakirakan diguyur hujan dengan intensitas sedang dan Kota Surabaya diperkirakan berawan.

Wilayah Kalimantan sebagian besar diprakirakan akan diguyur hujan, Kota Pontianak diperkirakan akan diguyur hujan disertai petir, Kota Palangkaraya diperkirakan diguyur hujan dengan intensitas ringan, begitupun dengan kota Banjarmasin.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x