Sempat Dikabarkan Renggang Surya Paloh Dipanggil Presiden Jokowi, Berikut Hasil Pertemuannya

- 18 Juli 2023, 19:36 WIB
Surya Paloh pidato di GBK
Surya Paloh pidato di GBK /Fahirmal humas Nasdem

GALAMEDIANEWS - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh temui Presiden Joko Widodo usai dipanggil ke Istana Negara, pada 17 Juli 2023. 

Hubungan Surya Paloh dengan Presiden Jokowi sempat dikabarkan renggang akibat dukungan partai politiknya kepada Anies Baswedan sebagai calon presiden yang dianggap tidak sejalan dengan arah politik Presiden Jokowi.

Kedatangannya yang memenuhi panggilan Presiden Jokowi telah menegaskan kembali mengenai hubungannya dengan presiden yang sempat dikabarkan renggang. 

Baca Juga: Resep Ayam Panggang Rice Cooker ala Devina Hermawan Makanan Gurih dan Nikmat dengan Proses yang Unik

Setelah pertemuan tersebut, Surya Paloh mengatakan bahwa hubungan dirinya dengan Jokowi bukan sekedar ketua partai dan presiden, namun lebih dari pada itu, hubungan personal yang lebih dekat.

"Mungkin saya yang lebih dituakan dengan yang lebih muda sedikit," ucap Surya Paloh sebagaimana dikutip Galamedianews dari Antara pada 18 Juli 2023.

Ia juga memberikan hasil pertemuan antara dirinya dengan Presiden Jokowi. Surya menyatakan hasil pertemuan tersebut bukanlah membahas hal yang sifatnya formal, hanya bertukar informasi saja.

Ketua Umum Nasdem ini juga menambahkan bahwa Presiden Jokowi sempat memuji acara yang digelar oleh partainya, yaitu Apel Siaga Perubahan Nasdem, di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x