Ambulans Korban Kecelakaan di Parungpanjang Bogor Tersendat Antrean Truk, Warga Kritik Jam Operasional

- 16 November 2023, 16:24 WIB
Antrean truk di Parungpanjang Kabupaten Bogor adalah pemandangan yang lumrah ditemukan warga sekitar setiap hari.*
Antrean truk di Parungpanjang Kabupaten Bogor adalah pemandangan yang lumrah ditemukan warga sekitar setiap hari.* /Dok. Pikiran Rakyat/Irwan Natsir
  1. Ambulance yang sulit menjangkau area untuk tindakan Gawat Darurat
  2. Akses Jalan Rusak Parah
  3. Truk Barbar dan Langgar Jam Operasional
  4. Belum memiliki RSU dan jauh dari RSU terdekat ( mesti keluar kota / BSD )
  5. Akses Mall dan Pusat Perbelanjaan Besar masih minim
  6. Ruang Terbuka hijau kurang” demikian takarir dalam unggahan mengenai Erna tersebut. Akun tersebut juga menyematkan tag untuk berbagai pihak termasuk Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Super Tuscano Yang Jatuh Hari Ini di Pasuruan, Pesawat Latih TNI AU Dengan Kemampuan Serang Modern

Sehari sebelumnya, Dishub Kabupaten Bogor, mengevaluasi jam operasional truk tambang tersebut. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor, Agus Ridho didampingi oleh Kepala Bidang Lalu Lintas Jalan, Dadang Kosasih melaksanakan peninjauan lapangan dan rapat di Kantor Kecamatan Parungpanjang, untuk menyepakati penentuan titik pemasangan portal Rabu, 15 November 2023 di Kantor Kecamatan Parungpanjang.

Dalam rapat ini dibahas evaluasi pemberlakuan jam operasional truk tambang. Berdasarkan berita acara rapat, disepakati bersama lokasi titik pembangunan portal di depan UPT Puskesmas Parungpanjang atau depan Lapangan Bola Jalan Muhammad Toha oleh Kadishub, Kapolsek Parungpanjang, Danramil Parungpanjang, Camat Parungpanjang, Camat Cigudeg, dan Tokoh Masyarakat setempat.

Dilansir dari akun resmi Dishub Kabupaten Bogor, diharapkan dengan adanya pembangunan perlengkapan perhubungan berupa portal yang akan dilaksanakan dalam waktu yang dekat dapat meningkatkan efektivitas pembatasan jam operasional truk tambang dan mengurangi kemacetan lalu lintas di wilayah Parungpanjang dan sekitarnya. Sementara itu belum ada tanggapan mengenai kritik warga korban kecelakaan, akibat sendatan truk.***

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah