Jadwal Victor China Open 2023 Babak 16 Besar Kamis 7 September: Perjuangan 8 Wakil Indonesia

- 7 September 2023, 06:27 WIB
Jadwal dan link live streaming Victor China Open 2023 babak 16 besar
Jadwal dan link live streaming Victor China Open 2023 babak 16 besar /Instagram @sport_mnctv/

GALAMEDIANEWS - Victor China Open 2023 telah memasuki babak 16 besar Kamis, 7 September 2023. Pertandingan BWF World Tour Super 1000 ini akan kembali digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Chengzhou, China.

Gelaran Victor China Open 2023 babak 16 besar ini nantinya masih bisa disaksikan di layar kaca iNews TV pada pukul 08.00 WIB dan juga di MNCTV pada pukul 11.00 WIB.

Selain itu, laga pertandingan Victor China Open 2023 babak 16 besar ini juga bisa disaksikan secara live streaming melalui beberapa platform nonton seperti platform seperti Sportstars 2 via Vision plus, SPO TV via Vision plus, atau bisa juga melalui YouTube BWF TV.

Gelaran pertandingan bulu tangkis Victor China Open 2023 telah dibuka pada Selasa, 5 September 2023 lalu. Saat ini pertandingan BWF World Tour Super 1000 ini telah memasuki babak 16 besar.

Dalam babak ini, ada 8 wakil Indonesia yang lolos dan akan berjuang di babak 16 besar ini. Sebelumnya, Indonesia telah mengirimkan 17 wakilnya di pertandingan bulu tangkis yang digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Chengzhou, China.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Victor China Open 2023 Rabu, 6 September: Aksi 8 Wakil Indonesia di 32 Besar

Pada hari pertama pertandingan, 9 wakil yang turun menyisakan 5 wakil yang melaju ke babak 16 besar. Selanjutnya di laga 32 besar di hari kedua yang digelar, 8 wakil Indonesia yang turun dan menyisakan 3 wakil yang berhasil melaju ke babak 16 besar.

Delapan wakil merah putih yang akan berjuang di babak 16 besar ini berasal dari sektor ganda campuran Indonesia sebanyak tiga wakil, dua wakil dari tunggal putra, satu ganda putra dan satu ganda putri.  

Wakil Indonesia di Victor China Open 2023

Adapun untuk wakil Indonesia yang lolos ke babak 16 besar ini adalah Dejan Ferdinansyah dan Gloria E. Widjaja yang akan bertemu dengan wakil China, Zheng Si Wei dan Huang Ya Qiong.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: bwfbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x