7 Makanan Khas Bogor Legendaris, Enak dan Murah, Rekomendasi Pecinta Wisata Kuliner

- 2 Juni 2023, 06:09 WIB
Doclang Pak Odik, 7 makanan khas Bogor legendaris, enak dan murah, sebagai bahan rekomendasi pecinta wisata kuliner
Doclang Pak Odik, 7 makanan khas Bogor legendaris, enak dan murah, sebagai bahan rekomendasi pecinta wisata kuliner /Instagram @akhielicious/

Salah satu penjual asinan jagung bakar yang terkenal adalah Asinan Jagung Bakar Pak Sabur yang berada di Jl. Surya Kencana, Gang Aut, Bogor.

3. Soto Kuning Pak Yusuf

Bogor juga punya olahan sotonya sendiri. Makanan khas Bogor satu ini wajib dicoba bagi para pecinta wisata kuliner. Soto Bogor memiliki ciri khas kuahnya yang kuning. Makanan ini biasanya berisi daging sapi dengan rasa yang khas.

Tempat wisata kuliner soto ini ada dua yang sangat legendaris. Ini adalah Soto Kuning Pak Yusuf di Jl. Surya Kencana No.244, Bogor dan Soto Bogor Pak Salam di Jl. Siliwangi 298, Bogor.

4. Toge Goreng Haji Omah

Sudah berdiri sejak 1970-an, Toge Goreng Haji Omah menjadi salah satu makanan khas Bogor yang melegenda, ngehits dan murah hingga saat ini. Rasanya yang pedas dan gurih, dengan siraman bumbu tauco asli dan tauge yang segar, ditambah kerupuk mie sebagai toppingnya, dijamin siapapun yang merasakannya akan puas dengan menikmatinya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner Terdekat dari Bogor dan Sentul Dengan View Aesthetic

Lokasi: Jalan Jend. Sudirman No. 23 A, Pabaton, Bogor Tengah, Sempur, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Harga: Rp 15.000 per porsi

5. Doclang Pak Odik

Jika di Jakarta terkenal dengan sajian ketoprak, maka Bogor identik dengan doclangnya. Bedanya, pada doclang, bihun dan tauge diganti dengan kentang dan telur rebus, melengkapi ketupat atau lontong, tahu dan disiram dengan bumbu kacang. 

Kerupuk dan bawang goreng bisa menjadi penambah cita rasa yang tidak boleh dilewatkan. Salah satu tempat terbaik menikmati doclang adalah di warung Pak Odik, yang berada di Tanjakan Pasir Kuda sebelum pintu masuk Kebun Raya Residence. Tertarik mencoba?

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x