Pemain Persib Ini Ajak Bobotoh Disiplinkan 3M

- 2 Desember 2020, 20:05 WIB
Pemain Persib, Erwin Ramdani. (persib.co.id)
Pemain Persib, Erwin Ramdani. (persib.co.id) /

GALAMEDIA - Kendati tidak ada kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), pemain Persib, Erwin Ramdani tak mau mengabaikan protokol kesehatan dalam aktivitas kesehariannya. Apalagi, pandemi Covid-19 sepertinya masih jauh dari kata berakhir.

Begitu juga dalam aktivitas latihan mandiri yang diprogramkan pelatih Persib, Robert Rene Alberts. Pemilik nomor punggung 93 ini mengatakan, selama ini dia disiplin menjalankan protokol kesehatan, seperti bermasker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Baca Juga: Kota Cimahi Kembali ke Zona Oranye Covid-19, Masyarakat Diimbau untuk Tetap Waspada

Selain latihan mandiri, Erwin mengaku lebih waspada dan memilih jarang ke luar rumah. "Sekarang harus pintar-pintar saja saat latihan di luar rumah. Selama latihan mandiri harus tetap memperhatikan protokol kesehatan yang harus kita semua patuhi," kata Erwin, Rabu 2 Desember 2020.

Erwin pun tak bosan-bosannya mengajak seluruh Bobotoh dan masyarakat untuk displin menjaga kesehatan dan melakukan pencegahan penularan. Yakni dengan menerapkan 3M sebagaimana yang dianjurkan oleh pemerintah.

Baca Juga: Nuzul Rachdy Layangkan Gugatan ke PTUN Usai Dilengserkan dari Jabatan Ketua DPRD Kuningan

"Protokol kesehatan itu untuk semua. Bukan hanya kita, tapi keluarga dan orang yang ada di sekitar kita. Jadi, saya berharap kepada Bobotoh dan masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan dengan rajin mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan tentunya memakai masker," jelasnya.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x