Robert Beri Kabar Baik Jelang Persib vs PSIS Semarang, Pemain yang Positif Covid Sudah Sembuh

- 15 Februari 2022, 15:13 WIB
Pelatih Persib Robert Alberts
Pelatih Persib Robert Alberts /persib.co.id/

GALAMEDIA - Persib Bandung mendapat angin segar jelang pertandingan kontra PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1, Selasa 15 Februari 2022 malam nanti.

Ya, para pemain Persib yang beberapa pekan lalu sempat positif Covid-19 kini sudah dinyatakan sembuh.

Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan, kini seluruh punggawanya sudah tidak ada lagi yang menjalani karantina.

Baca Juga: Julia Fox Putus Dari Kanye West, 'Saya Mencintainya Tapi Saya Tidak Jatuh Cinta'

Namun demikian, Robert belum bisa memberikan garansi, apakah akan diturunkan atau tidak di pertandingan lawan PSIS Semarang malam nanti.

"Semua pemain sudah keluar dari masa karantina. Tapi, itu tidak berarti semua pemain bisa langsung bertanding karena mereka belum berada di dalam kondisi yang cukup bugar untuk bertanding," kata Robert, dilansir Galamedia dari laman resmi klub, Selasa 15 Februari 2022.

Kendati begitu, tim pelatih saat ini lanjut Robert masih akan memantai kondisi para pemain yang sempat positif Covid-19. Termasuk memberikan latihan guna mengembalikan adaptasi dengan tim.

Baca Juga: Khalid Basalamah Akan Dipolisikan Buntut Ucapan Wayang Haram, Pedalang: Sangat Menyakitkan Kami

"Mereka memang belum sepenuhnya pulih. Normalnya, pemain beradaptasi lebih dulu sebelum mengikuti sesi latihan tim. Kemudian melalui sejumlah pemeriksaan kesehatan dan terus berkonsultasi dengan dokter profesional," pungkasnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x