Gagal Raih Kemenangan Atas Bhayangkara FC, Kapten Persib: Kami Tidak Fokus

- 25 Juli 2022, 08:42 WIB
Marc Klok kecewa Persib ditahan imbang Bhayangkara FC.
Marc Klok kecewa Persib ditahan imbang Bhayangkara FC. /Tangkapan layar Instagram @persib

Persib tertinggal lebih dulu di menit 37. Bola dari penguasaan bola Robi bisa disambar gelandang Bhayangkara FC, Muhamad Hargianto yang langsung memberikannya kepada striker Youssef Ezzejjari. Sepakan Ezzejjari membuat bola bersarang di gawang Fitrul Dwi Rustapa.

Hanya butuh waktu empat menit, Persib bisa menyamakan kedudukan. Di menit 41, Rachmat Irianto menyundul bola kiriman Zalnando. Bola pun membuat gawang kiper Bhayangkara, Awan Setho bergetar. Skor imbang 1-1 hingga turun minum.

Baca Juga: KPAS-PlaAstro Gelar Pameran Tunggal 'The Silence of Khotbah'

Di babak kedua baru berjalan dua menit, Persib membalikkan keadaan lewat sepakan keras Frets Butuan, memanfaatkan sodoran dari Da Silva.

Pergantian pemain ketiga dilakukan PERSIB setelah Robi Darwis mengeluhkan sakit di bagian paha. Di menit 58, Robi ditarik untuk digantikan bek tengah Pangeran Biru, Achmad Jufriyanto.

Di menit 84, Sani Rizky kembali membuat keadaan menjadi imbang 2-2, memanfaatkan tendangan Hargianto.

Hingga pertandingan berakhir, skor 2-2 tak berubah.***

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x