5 Rekomendasi Series Indonesia dengan Alur Cerita Seru dan Menarik

23 Juni 2022, 18:02 WIB
My Lecturer My Husband. 5 Rekomendasi Series Indonesia dengan Alur Cerita Seru dan Menarik. /WeTV

GALAMEDIA - Series merupakan rangkaian suatu cerita kesatuan yang dimana cerita-cerita tersebut saling berkesinambungan satu sama lain dan memiliki durasi yang tidak selama sinetron.

Saat ini series-series produksi Indonesia tak kalah seru dengan cerita drama Korea dan juga drama-drama luar negeri.

Sekarang series-series dengan alur cerita menarik serta tampilan yang segar membuat disukai oleh para penonton khususnya penonton Indonesia.

Series Indonesia tidak ditayangkan melalui saluran TV melainkan melalui platform nonton online.

Tidak hanya menyuguhkan cerita yang menarik serta relate, series Indonesia pun dibintangi oleh sederet aktor kenamaan Indonesia.

Baca Juga: KPK Selidiki Dugaan Korupsi di PT Pertamina, Beberapa Lokasi Digeledah

Penasaran series Indonesia apa saja yang seru untuk ditonton? Simak artikel ini sampai habis.

1. My Lecturer My Husband

My Lecturer My Husband merupakan sebuah series yang diproduksi oleh MD Entertainment.

Series ini tayang melalui platform nonton Viu dan telah merampungkan season 1 nya.

Saat penayangan season 1 series ini pun sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Memiliki genre komedi, romantis serta drama membuat drama ini disukai oleh penonton.

My Lecturer My Husband menceritakan kisah Inggit yang dijodohkan dengan dosen tampan di kampusnya bernama Arya.

Inggit dijodohkan atas permintaan orang tua agar tidak khawatir apabila putri semata wayangnya merantau untuk berkuliah sendiri.

Arya pun tidak bisa menolak perjodohan ini sebab permintaan sang ibu.

Akan ada banyak keseruan yang disuguhkan pada series ini dan saat ini pun season 2 dari series My Lecturer My Husband tengah tayang di platform nonton yang sama.

Baca Juga: Mahathir Mohamad Klaim Kepulauan Riau Milik Malaysia, Politisi PDIP: Dulu Malaysia Bagian dari Majapahit

My Lecturer My Husband dibintangi oleh Reza Rahardian dan Prilly Latuconsina.

2. Agreement The Series

Siapa yang tidak kenal dengan series yang satu ini?

Selain My Lecturer, My Husband series Wedding Agreement The Series merupakan series yang juga sangat digandrungi oleh para penonton Indonesia.

Wedding Agreement The Series merupakan sebuah series yang diadaptasi dari film layar lebar dengan judul yang sama.

Series ini dibintangi oleh Refal Hady, Indah Permatasari, dan Susan Sameh.

Sama hal nya dalam film, series ini menceritakan Bian yang dijodohkan dengan Tari oleh kedua orang tua mereka. Namun disatu sisi ternyata Bian telah memiliki tunangan bernama Sarah.

Bian terpaksa menikahi Tari dan membuat sebuah perjanjian pernikahan dengan Tari.

Perjanjian tersebut berisikan tentang Bian yang menikahi Tari selama 1 tahun lalu setelah itu keduanya bercerai lalu Bian akan menikahi Sarah.

Namun ternyata tekad awal Bian untuk menikahi Sarah setelah cerai dengan Tari tidak semulus yang ia kira.

Baca Juga: Nikita Laporkan Penyidik Polres Serang Kota ke Propam, Kabag Penum: Sudah Laksanakan Tugas dengan Benar

Berbagai macam cobaan rumah tangga pun dihadapi oleh Bian dan juga Tari.

Series ini telah merampungkan episodenya dan tayang melalui platform nonton Disney Hotstar.

3. Antares

Antares merupakan sebuah series yang diangkat dari sebuah novel best seller yang sebelumnya populer di Wattpad.

Antares dibintangi oleh Beby Tsabina dan Angga Yunanda, dibintangi oleh sederet artis favorit anak muda tentu saja membuat series ini sangat digandrungi oleh kaum muda.

Series ini menceritakan tentang hubungan asmara dan pertemanan yang terjadi di kalangan anak SMA.

Yang membuat ini series ini menarik adalah karena dipadukan dengan cerita geng motor yang diketuai oleh Ares.

Season 1 dari series ini telah selesai dan season 2 series Antares akan segera tayang di WeTV.

4. Layangan Putus

Series ini juga tak kalah fenomenal. Dibintangi oleh Reza Rahardian, Putri Marino, dan juga Anya Geraldine.

Baca Juga: Ini Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat: Latin, Arab dan Artinya Bahasa Indonesia

Series ini mengisahkan tentang rumah tangga Aris dan juga Kinan yang kehadiran orang ketiga.

Di belakang Kinan, Aris berselingkuh dengan gadis cantik nan muda bernama Lydia.

Series ini sangat menjadi sorotan sebab diangkat dari sebuah kisah nyata yang sempat viral pada tahun 2019 lalu.

5. I Heart You

Series ini dibintangi oleh Zara Adhisty dan juga Robert Junior sebagai pemeran utamanya.

Berlatarkan anak sekolahan membuat series ini digemari oleh kaula muda

Mengisahkan tentang Mario yang memiliki kelebihan bisa mendengarkan isi pikiran orang lain namun ternyata ia tidak bisa mendengar isi pikiran Rona, gadis pindahan yang misterius.

Berkat tak bisa mendengar isi pikirannya membuat Mario jatuh hati kepada Rona sebab ia menjadi manusia biasa apabila sedang bersama Rona.

Namun proses pendekatan yang dilakukan oleh Mario tidak berjalan lancar sebab Rona yang tiba-tiba menghilang.

Drama ini memiliki 10 episode dan tayang di platform nonton Vidio.

Di atas merupakan series Indonesia yang sangat direkomendasikan untuk ditonton dan tak kalah seru dengan drama Korea.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler