Geram Namanya Terseret dalam Kasus Korupsi Bansos, Begini Reaksi Cita Citata

- 11 Maret 2021, 18:55 WIB
Nama Cita Citata ikut terseret dalam kasus korupsi dana bansos Julian P. Batubara.
Nama Cita Citata ikut terseret dalam kasus korupsi dana bansos Julian P. Batubara. /Instagram.com/cita_citata

GALAMEDIA - Penyanyi dangdut, Cita Citata baru-baru ini menjadi perbincangan warganet. Hal ini lantaran Cita diduga menerima dana korupsi bantuan sosial (bansos) Covid-19.

Dalam penyelidikan yang dilakukan oleh KPK, ada tiga nama yang diduga menerima dana korupsi bansos Covid-19.

Tiga nama tersebut, yaitu Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Achsanul Qosasi, pengacara Hotman Sitompul, dan pedangdut Cita Citata.

Baca Juga: Jepang Diguncang Gempa Dahsyat 9,0 SR dan Tsunami 10 Meter, 15.269 Orang Dinyatakan Tewas pada 11 Maret 2011

Akibat namanya terseret dalam dugaan penerimaan dana korupsi bansos Covid-19, pedangdut asal Bandung ini akhirnya buka suara terkait dirinya masuk ke dalam ranah korupsi bansos.

Cita Citata akhirnya memberikan penjelasan kepada publik mengenai skema pemanggilan artis atau penyanyi untuk sebuah acara.

"Ini saya kasih simulasi skema pemanggilan artis atau penyanyi," tulisnya dilansir Galamedia dari akun Instagram @cita_citata.

Dalam unggahan akun Instagram miliknya, Cita juga menuliskan bahwa ia memberikan pencerahan kepada netizen.

"Saya kasih pencerahan buat kalian," tulis dia.

Baca Juga: Bakal Laporkan ke Polisi, Jhoni Allen: AHY Palsukan Akta, Herzaky, 'Seperti Paling Patuh Hukum Saja'

Cita Cita bahkan mengungkapkan alasannya menunjukkan skema tersebut. Skema itu diberikan agar netizen mengetahui cara pemanggilan penyanyi dalam sebuah acara.

"Silahkan yang dari tadi komentar bansos, mungkin belum tau cara manggil penyanyi kaya gimana. Kebetulan saya punya management dan label music, cc @chorusproduction," jelasnya.

Dalam hal pemanggilan penyanyi di sebuah acara besar tidak semudah yang dibayangkan, ternyata harus melalui banyak tahapan.

"Menuju ke artisnya aja banyak layer atau step by stepnya. Jadi si artis enggak akan tau uang dari mana si yang punya uang ini," ungkapnya.

Baca Juga: Sebut Moeldoko Pergi Keluar Kota Demi Negara, Darmizal Tuding AD ART 2020 Langgar UU Parpol

Cita Citata pun menjelaskan tahapan-tahapannya, mulai dari memilih event organizer terlebih dahulu, sampai pada tahapan terakhir, yaitu informasi acara.

"Pertama, si yang punya uang memilih EO (Event Organizer) untuk mengatur semua acaranya," tulis Cita.

"Kedua, si EO mencari beberapa pengisi acara dari mulai MC, band, sampai penyanyi," tambahnya.

Setelah mencari beberapa pengisi acara, pihak EO akan menghubungi manajer artis untuk masalah persetujuan harga manggung.

Tidak hanya sampai di situ, setelah semuanya sudah setuju manajer artis akan membuat kontrak kerja.

Baca Juga: Disney+ Hapus Beberapa Film Animasi dari Situsnya, Salah Satunya Film Dumbo

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh cita citata (@cita_citata)

"Ketiga, pihak EO menghubungi manager si artis, dealinglah harga. Harga ini bisa tidak sama dengan kontrak, karna berbagai macam kebutuhan, seperti transport, uang fee EO, raiders, dll," terangnya.

Baca Juga: Akui Pernah Ditawari jadi Ketum Demokrat, Gatot Nurmantyo Ungkap Ciri-ciri Kader yang mengajaknya Ikut KLB

"Keempat, setelah dapat harga atau deal bersama manager, management dari artis membuat kontrak kerja. (Di situ akan tertera nama EO yang memanggil dan management artis) dan memang di kontrak juga tidak akan menanyakan dari mana si uang itu berasal," tambahnya.

Apabila sudah, manager akan mengecek jadwal sang artis. Kemudian, tahapan terakhir, manager artis akan memberitahu mengenai informasi sebuah acara tersebut kepada sang artis.

"Kemudian management artis mengecek schedule keberangkatan, hotel, dan kebutuhan artis, supaya semua aman," ujarnya.

"Kelima, baru nyampe ke artis informasi hanya berupa acara. Entah itu gathering, konser outdoor atau indoor, bajunya apa dan request lagu apa. That’s it," tuturnya.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x