Ngaku Sombong Sejak Masih Susah, Deddy Corbuzier Ungkap Alasannya

- 18 September 2021, 15:56 WIB
Deddy Corbuzier terancam kehilangan jutaan subscriber karena dianggap nyinyir ke santri tutup telinga saat Vaksin.
Deddy Corbuzier terancam kehilangan jutaan subscriber karena dianggap nyinyir ke santri tutup telinga saat Vaksin. /@mastercorbuzier

GALAMEDIA - Deddy Corbuzier hingga saat ini masih 'diserang' netizen terkait komentarnya kepada unggahan Instagram Staf Khusus Presiden RI, Diaz Hendro Priyono.

Soalnya pernyataannya itu dinilai sebagian orang telah melecehkan santri penghapal Al-Qur'an.

Di luar permasalahan tersebut, Deddy Corbuzier mengaku dirinya merupakan seorang yang sombong. Namun kesombongannya itu bukan karena kekayaan atau ketenaran yang dimilikinya.

Hal itu terkuak saat Deddy saat berbincang-bincang dengan Susi Pudjiastuti pada acara Susi Tes Ombak berjudul 'Susi Tenggelamkan Deddy Corbuzier', baru-baru ini.

Saat itu Susi bertanya kepada Deddy, "Ada cerita, katanya You ini sombong. Kok kenapa Anda merasa nyaman dengan kesombongan itu?".

"Maaf, bukan kah Anda juga sombong? Kok ada orang ngomongin orang sombong?," balas Deddy, yang langsung direspons tertawaan Susi.

Baca Juga: Ungkap Gaji DPR, Ternyata Segini Harta Kekayaan Krisdayanti Selama Jadi Anggota Dewan

Deddy pun mengungkapkan perihal tersebut. Ia menyebutkan, saat dirinya muncul pertama kali di televisi sebagai pesulap.

"Saat itu saya masih berusia 20 tahun. Sebagai pesulap saya harus melakukan hypnotized, hypnotized and everything ... Jadi saya harus buat karakter Bu. Kalau karakternya pelan, diam, slow, No. It doesn't work," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x