Sherina Munaf Murka Hingga Kecam Netizen yang Doakan Aceh Kembali Tsunami: Jangan Asal Bicara!

- 28 Oktober 2021, 08:38 WIB
Sherina Munaf
Sherina Munaf /Instagram.com/@sherinasinna

GALAMEDIA - Penyanyi Sherina Munaf geram hingga tak ragu mengecam warganet yang doakan Aceh kembali dilanda tsunami karena ulah oknum yang siksa seekor anjing.

Meski sebelumnya Sherina membela anjing canon yang disiksa oknum satpol PP, tetapi ia tak membenarkan ucapan 'keji' netizen tersebut.

Melalui cuitan di akun Twitternya, Sherina meminta agar netizen tersebut tak asal bicara terutama mengenai sebuah bencana.

"Bagi yang ikuti kasus Canon lalu mengecam Aceh hingga doakan tsunami, saya MENGECAM anda," kata Sherina dikutip Galamedia, Kamis 28 Oktober 2021.

Baca Juga: Harga Tes PCR Turun Drastis Jadi Ratusan Ribu, dr Tirta: Lama-lama Harga Swab PCR Jadi Harga Teman

"Jangan asal bicara soal bencana tanpa memikirkan perasaan & trauma bagi yang pernah mengalami," sambungnya.

Lebih lanjut, Ia meminta agar tak menyamaratakan keluakuan oknum satpol PP dengan seluruh Aceh.

"Jangan menyamaratakan kelakuan oknum berseragam dengan satu Aceh. Fokus pada permasalahannya!," tandasnya.

Sebelumnya diketahui ada salah satu warganet dengan nama Twitter @pendakilugu yang menanggapi aksi penyiksaan terhadap anjing bernama Canon.

Anjing Canon diketahui ditangkap dari resor Pulau Banyak, Aceh oleh petugas satpol PP. Penangkapan itu terekam kamera hingga akhirnya viral.

Baca Juga: Sri Mulyani Sebut Utang Indonesia Tinggi Karena Warisan Masa Lalu, Tokoh NU ini Beri Komentar Menohok

Banyak yang mengecam tindakan petugas saat itu karena dinilai menggunakan kekerasan hingga setelah itu Canon mati.

Salah seorang warganet mengaku geram dengan tindakan tersebut dan dia menyumpahi tsunami terjadi lagi wilayah tersebut.

"Mengedepankan agama hingga disebut Serambi Mekah tapi akhlak gak ada, manusianya kejam, bringas, brutal. Semoga sunami terjadi lagi di provinsi ini. Amin," cuitnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Mletre Denny Caknan Ft Young Lex, Kolaborasi Terepic Antara Penyanyi Campusari dengan Rapper

Diketahui saat petugas Satpol PP menangkap anjing tersebut, pihaknya telah menerima surat dari camat terkait pemberlakuan wisata halal di kawasan Pulau Banyak, Aceh Singkil.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x