Panutan Milenial! Bukan Hanya Cantik dan Berbakat, Ini 5 Artis Terpintar di Indonesia, Idola Kamu Termasuk?

- 29 November 2021, 18:04 WIB
Aktris Dian Sastrowardoyo.
Aktris Dian Sastrowardoyo. /Instagram @therealdisastr

GALAMEDIA - Menjadi seorang bintang atau artis memang identik dengan wajah yang cantik.

Bahkan di era sosial media seperti ini, netizen kerap kali menanyakan prestasi yang ditorehkan oleh artis itu sendiri.

Meski seorang artis memiliki bakat berupa bernyanyi, presenter atau host, berkating dan lain-lain.

Namun ada kalanya netizen menyoroti prestasi yang diraih oleh artis tersebut.

Baca Juga: Anies Ungkap Alasan Tunjuk Pentolan NasDem Ahmad Sahroni Jadi Ketua Pelaksana Formula E

Tahukah Anda ternyata ada beberapa artis yang tidak berbakat tampil di layar kaca, tetapi juga memiliki prestasi yang luar biasa khususnya di akademik?

Lantas siapa saja artis tersebut? dilansir Galamedia dari berbagai sumber bertikut ini artis berbakat sekaligus berprestasi di bidang akademik:

1. Maudy Ayunda

Maudy Ayunda, Perempuan yang jago akting dan nyanyi ini termasuk ikon aktris berprestasi di Indonesia.

Dia menyelesaikan S1 di universitas bergengsi dengan nilai cum laude di Universitas Oxford jurusan Filosofi, Politik, dan Ekonomi dalam waktu tiga tahun.

Tidak tanggung-tanggung, setelah lulus dia diterima di dua universitas terkenal sekaligus, Harvard dan Stanford.

Baca Juga: Anies Baswedan Mulai Dipromosikan di Jawa Barat, Relawan: Bukan Pilihan, Tapi Kebutuhan Wajib Untuk Indonesia

Meski sempat bingung, akhirnya Maudy memilih kuliah di Stanford karena bisa mendapatkan dua gelar sekaligus di jurusan Administrasi Bisnis dan Pendidikan.

2. Dian Sastro

Siapa tidak kenal dengan Dian Sastro? Artis ini terkenal lewat film "Ada Apa dengan Cinta". Setelah lulus dari Universitas Indonesia dengan jurusan Filsafat, lalu memutuskan menikah.

Meski telah berkeluarga, Dian memutuskan untuk melanjutkan studi jurusan Manajemen di Universitas Indonesia kembali menjadi pilihannya. Dian telah lulus dengan gelar Magister Manajemen dengan predikat cum laude.

3. Tasya Kamila

Tasya Kamila yang terkenal sebagai penyanyi cilik memang diketahui pandai sejak kecil. Dia menyelesaikan studi di Universitas Indonesia pada Fakultas Ekonomi pada tahun 2014.

Setahun setelah itu, dia kembali melanjutkan pendidikan di Universitas Columbia jurusan Administrasi Publik melalui beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Pendidikan S2-nya berhasil dilalui dengan predikat cum laude.

Baca Juga: Anies Gratiskan 5 Lapangan Berstandar FIFA di DKI Jakarta: Klub di Perkampungan Punya Kesempatan Tumbuh

Kini, aktris yang berusia 28 tahun dan telah mempunyai seorang anak ini sering dipanggil pada acara seminar tentang LPDP. Dia membagikan pengalaman selama berkuliah dan cara meraih beasiswa.

4. Isyana Sarasvati

Isyana Sarasvati terkenal sebagai penyanyi bersuara merdu. Tidak kalah hebat dari suaranya, penyanyi cantik ini berprestasi di bidang akademik.

Pada usia 16 tahun, dia sudah mendapat beasiswa dari Pemerintah Singapura untuk belajar di Akademi Seni Nanyang (NAFA). Setelah lulus, dia kembali berhasil mendapat beasiswa dari RCM Excellence Award. Isyana keluar sebagai lulusan terbaik dan sangat membanggakan.

5. Cinta Laura

Artis keturunan Indonesia Jerman ini beraksen sangat khas. Tetapi di tengah karirnya yang sedang menanjak, dia berani memutuskan berhenti sejenak untuk melanjutkan pendidikan.

Cinta Laura kuliah di Universitas Columbia Amerika Serikat dan meraih predikat cum laude. Wah keren bukan? hal ini membuktikan bahwa meskipun bekerja di dunia entertainment, kelima artis tersebut tetap mengutamakan pendidikan ya!.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x