Jadi Pusat Perhatian, Fuji Kini Banjir Job dari Model Hingga Pemain Sinetron, Haji Faisal: Memang Sibuk

- 5 Januari 2022, 16:19 WIB
Fujianti Utami Posting Potret Terbarunya, Komentar Thariq Halilintar Disorot, Warganet: Pepet Terus Jangan Kasih Kendor!/Instagram
Fujianti Utami Posting Potret Terbarunya, Komentar Thariq Halilintar Disorot, Warganet: Pepet Terus Jangan Kasih Kendor!/Instagram /

GALAMEDIA -  Beberapa waktu lalu, dunia hiburan Tanah Air dirundung duka atas meninggalnya pasangan selebriti, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Seperti yang diketahui, keduanya meninggal dalam kecelakaan di Tol Nganjuk pada Kamis 4 November 2021.

Mobil yang ditumpangi Vanessa beserta keluarganya ringsek terutama di sisi kiri dan bagian atap kendaraan.

Baca Juga: Habib Bahar Desak Para Pendukungnya Hentikan Peperangan, Ruhut Sitompul: Hahaha, Perang Lawan Siapa?

Mobil Pajero Sport yang ditumpangi Vanessa beserta keluarga dikemudikan  sopir bernama Tubagus Joddy yang tidak lain kerabat terdekat Vanessa dan Bibi.

Kepergiaan Vanessa dan Bibi meninggalkan duka terutama bagi keluarga. Meski begitu, kehidupan terus berjalan.

Kini adik Bibi, Fujianti Utami atau kerap disapa Fuji atau Uti kebanjiran tawaran pekerjaan. Mulai dari endorse, model, hingga jadi pemain sinetron.

Baca Juga: Natasha Wilona Tulis Ini di Keterangan Unggahannya, Warganet Mention Verrell Bramasta: Kode Ni Kode

Hal itu dibenarkan sang ayah, Haji Faisal yang mengungkap pesan WhatsApp (WA)-nya dibanjiri tawaran job untuk sang putri.

"Sepertinya mungkin, soalnya kenapa, saya sendiri kan banyak WA ingin mengajak Uti begini, mengajak Uti begitu," ujarnya dilansir Galamedia dari YouTube Seleb Oncam News pada 5 Januari 2022.

"Kata si Fuji 'nanti lah Pa, ini juga banyak nih Pa', sehingga saya hanya sekadar menyampaikan saja. Soalnya kan dia yang tahu dengan waktunya, apakah dia punya waktu atau tidak," sambungnya.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 FE 5G Vs S21 Biasa, Apa Bedanya? Yu Simak!

Haji Faisal juga menyebut Fuji sedang melakukan beberapan kegiatan hingga waktu untuk  keluarga pun minim.

"Sedangkan di Bali aja, dia waktunya sangat sempit. Kadang ada yang ingin ketemu, kan jauh juga ya dari sini umpamanya mau ketemu ke Depok, dalam perjalanan kan beberapa waktu," jelasnya.

"Jadi kadang-kadang dengan bertemu dengan temannya, dengan orang-orang yang ingin ketemu, sudah habis aja waktunya, memang sibuk," lanjutnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x