Disparbud Kabupaten Bandung Genjot Promosi Kawasan Wisata Edukasi Sabilulungan dan Aplikasi Bandung EDUN

- 28 April 2021, 20:32 WIB
Kabid Promosi dan Ekonomi Kreatif Disparbud Kabupaten Bandung Vena Andriawan, saat talkshow di salah satu radio, Rabu 28 April 2021./Engkos Kosasih/Galamedia
Kabid Promosi dan Ekonomi Kreatif Disparbud Kabupaten Bandung Vena Andriawan, saat talkshow di salah satu radio, Rabu 28 April 2021./Engkos Kosasih/Galamedia /

Baca Juga: Luar Biasa! Mobile Legends Southeast Asia Cup 2021 Siapkan Hadiah Rp 2,17 Miliar

Di antaranya adalah seputar kawasan sabilulungan di Soreang sebagai kawasan wisata MICE. Di kawasan itu bisa digunakan untuk melaksanakan berbagai kegiatan event yang melibatkan banyak orang dan lain-lain.

"Di seputar kawasan sabilulungan itu kita punya Gedong Budaya Sabilulungan dengan kapasitas 806 kursi VIP, LED screen, panggung hidrolik dan fasilitas penunjang pertunjukan lainnya di gedong tersebut. Dibagian lantai 2 gedung terdapat wahana 3D Art Gallery yang berisi berbagai spot foto 3D yang bercerita tentang kehidupan masa lalu," terangnya.

"Kita juga punya Gedung Bale Rame yang merupakan area semi-outdoor dengan daya tampung 5.000 orang, dilengkapi dengan panggung permanen. Tempat ini sangat ramah untuk kondisi pandemi sekarang ini. Karena memiliki sirkulasi udara yang sangat aman," ungkap Vena.

Baca Juga: Link Streaming Ikatan Cinta 28 April 2021: Tak Membaik, Al Malah Makin Kritis Usai Operasi

Di kawasan yang sama, imbuh Vena, juga terdapat bangunan megah berupa gedung science center. Gedung tersebut merupakan wahana wisata edukasi untuk para pelajar dan masyarakat umum.

Didalamnya menyajikan berbagai informasi di antaranya sejarah Kabupaten Bandung, informasi para bupati yang pernah menjabat, alat musik, makanan, dan bangunan khas sunda serta ilmu pengetahuan dasar umum.

Termasuk didalamnya informasi digital yang bisa diakses di lokasi melalui perangkat digital.

"Selain itu, di tempat ini juga tersedia Puspa Iptek dan dilengkapi dengan atraksi kekinian berupa augmented reality dan bioskop empat dimensi," paparnya.

Di bagian belakang kawasan ini terdapat spot outdoor berupa Kaulinan Urang Lembur sebagai tempat untuk mengenalkan olahraga dan permainan tradisional baik bagi pelajar maupun masyarakat umum.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x