Selamat Tinggal WhatsApp, Kini Berhenti Beroprasi Resmi di Beberapa Jenis Ponsel ini!

- 2 November 2021, 11:50 WIB
Aplikasi perpesanan instan WhatsApp milik Facebook ini resmi sudah berhenti beroperasi pada sejumlah smartphone Android dan iOS pada awal November 2021.
Aplikasi perpesanan instan WhatsApp milik Facebook ini resmi sudah berhenti beroperasi pada sejumlah smartphone Android dan iOS pada awal November 2021. /Pixabay / Webster2703




GALAMEDIA - Aplikasi perpesanan instan WhatsApp milik Facebook ini resmi sudah berhenti beroperasi pada sejumlah smartphone Android dan iOS pada awal November 2021.

Aplikasi WhatsApp ini menghentikan layanannya di ponsel dengan sistem yang lebih lama dari Android OS 4.0.2, iOS 8 Apple ke bawah dan Kai OS 2.5.1.

Semua ponsel-ponsel tersebut tidak akan menerima dukungan dari WhatsApp dan tidak akan kompatibel dengan aplikasi yang identik dengan warna hijau itu.

WhatsApp merekomendasikan untuk menggunakan ponsel android yang menjalankan OS 4.0.3 atau iPhone yang menjalankan iOS 9 ke atas.

Untuk memeriksa OS dan iPhone kalian pengguna dapat membuka ke menu 'Pengaturan', lalu ke pilihan “Umum dan Informasi”, dan kemudian “Perangkat Lunak” atau software.

Baca Juga: Rizal Ramli Klaim Pernah Selamatkan Garuda Indonesia: Tanpa Gunakan Uang Negara

Sedangkan untuk pengguna Android dapat membuka menu "Pengaturan", lalu "Tentang Telepon" untuk melihat versi Android.

Berikut sebagian daftar merek smartphone yang sudah tidak bisa mengoperasikan aplikasi WhatsApp seperti Samsung, LG, Sony, Huawei, ZTE, HTC, Sony, dan masih banyak lagi yang akan dihentikan layanan WhatsApp nya.

Adapun untuk jenis Apple yaitu iPhone 6S, iPhone 6s Plus, iPhone atau SE Generasi ke-1.

Sebagian besar smartphone di pasaran menjalankan versi terbaru sistem operasinya dengan beberapa fitur yang lebih canggih untuk bisa mengamankan beberapa data didalaminya dengan demikian aplikasi yang kita pasang senantiasa aman.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x