Kenali 6 Kandungan Skincare yang Harus Dihindari oleh Pemilik Kulit Sensitif dan Berjerawat

- 11 Januari 2022, 16:57 WIB
(Skincare, Pinterest The Klog)
(Skincare, Pinterest The Klog) /

GALAMEDIA – Apakah kamu salah satu orang yang memiliki kulit sensitif? Kulit sensitif sendiri ditandai oleh kulit yang memerah, kering, gatal dan bruntusan.

Jika memiliki kulit sensitif, maka kamu harus pilih-pilih dan teliti pada setiap kandungan skincare yang akan dibeli dan dipakai.

Karena kulit sensitif tidak selalu disebabkan oleh faktor genetik, bisa juga karena produk skincare yang salah atau bisa juga karena terkena paparan sinar matahari terlalu lama.

Tentunya sebagai pemilik kulit sensitif ingin terhindar dari hal-hal tersebut bukan? Maka dari itu kamu harus kenali kandungan skincare yang dapat memicu resiko pada kulit sensitif.

Berikut kandungan skincare yang harus dihindari oleh pemilik kulit sensitif, yang telah dirangkum dari beberapa sumber.

1. Synthetic Fragrance

Parfum atau wewangian yang ada pada sebuah produk skincare biasanya terbuat dari beberapa senyawa alami maupun buatan.

Biasanya dicampurkan untuk menetralisir bau yang tidak sedap pada skincare, atau sengaja dimasukan agar memberikan efek relaksasi untuk pengguna.

Sedangkan menurut para ahli, parfum merupakan sumber utama alergi kulit. Dalam hal ini menyebabkan peradangan dan iritasi, sehingga membuat jerawat semakin lama sembuh.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x