Resep Pecel Madiun Hidangan Khas Jawa Timur, Bisa Dipilih untuk Menu Buka Puasa Nanti

- 6 April 2022, 14:33 WIB
Ilustrasi pecel Madiun./Foto ig @sitti_surianti
Ilustrasi pecel Madiun./Foto ig @sitti_surianti /

GALAMEDIA – Jawa Timur terkenal dengan makanan khas yakni pecel. Kepopuleran pecel Madiun membuat banyak orang menyukainya.

Miliki rasa yang nikmat, gimana ya caranya membuat pecel Madiun?

Berikut adalah resep membuat pecel Madiun, bisa dipilih sebagai hidang buka puasa nanti.

Baca Juga: Tak Cuma Jadi Tameng Jokowi, Moeldoko Disebut Sosok Pemimpin Berani dan Bertanggung Jawab terhadap Anak Buah

Bahan:
250 gram kacang
1 ikat kangkung
1 ikat kacang panjang
1 buah tahu
1 buah tempe
2 siung bawang putih
3 buah cabai merah keriting
11 buah cabai rawit atau sesuai selera
3 lembar daun jeruk

Baca Juga: Perang Rusia vs Ukraina: Demi Kemanusiaan, Begini Sikap Terbaru Indonesia

100 gram gula merah
 2 sendok makan air asam jawa
1 ruas jari kencur
Garam secukupnya
Air hangat secukupnya
1 buah mentimun
 
Cara membuat:
1. Bersihkan kacang kemudian goreng hingga matang, tiriskan.
2. Haluskan kacang dengan blender . Tumis bawang putih,cabai rawit dan cabai merah keriting.
3. Setelah itu haluskan tumisan bersama gula merah, air asam jawa dan kencur. Campurkan dengan kacang yang telah dihaluskan tadi, pastikan tekstur hasilnya menjadi padat.

Baca Juga: Berikut Kumpulan Resep Makanan yang Cocok Disajikan Saat Berbuka Puasa

4. Cuci batang kangkung yang telah dibelah batangnya menjadi dua bagian bersamaan dengan kacang dan mentimun.
5. Kemudian rebus bahan hingga layu, tiriskan.  Rendam tahu dan tempe dalam air garam kemudian goreng hingga matang. Kemduian iris kacang panjang dan mentimun.
6. Masukkan semua bahan kedalam wadah kemudian campurkan bumbu kacang dengan air hangat hingga teksturnya mencair. Pecel siap disantap!***

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x